NEWS

Storm Arena, MOBA Terbaru dari NetEase yang Terlihat 'Menyenangkan'

Taufik Hidayat   |   Selasa, 29 Jan 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Fenomena game yang bergenre MOBA memang belum ada redupnya hingga saat ini. Genre tersebut berhasil menawarkan permainan yang kompetitif dan menuntut pemainnya untuk memiliki kemampuan bermain dan kekompakan sesama tim. Karena itulah banyak game MOBA yang hingga saat ini sudah menciptakan scene Esports yang luar biasa.

Karena hal tersebut, tentu saja banyak developer yang tertarik untuk merilis berbagai game dengan genre tersebut, salah satunya dalah NetEase. Baru-baru ini, mereka telah mengadakan tahap beta Storm Arena, sebuah MOBA dengan konsep yang sangat unik. Pada Storm Arena memungkinkan pemain untuk bertarung 3 lawan 3 secara real-time. Menggunakan berbagai karakter hewan yang lucu hingga berbagai skill hingga berbagai item pendukung yang tersedia, game tersebut juga menawarkan kesan yang kompetitif.

Baca ini juga :

» Mobile Legends: Bang Bang akan Temani Mudik Lebaran Gamer! Ada Skin ALLSTAR Moskov dan Event Gratis Skin Elite
» [RUMOR] NetEase Sedang Mengembangkan Game Marvel FPS AAA Dengan Judul Marvel Rivals
» Hanya Butuh 2 GB RAM, Honor of Kings Bisa Dimainkan di HP Kentang!
» Bersatu Berirama Bersama Mobile Legends: Bang Bang! ALLSTAR Music Festival Diumumkan
» Di Luar Nalar! Seorang Pria Bermain Game MOBA Menggunakan Tiga Device Sekaligus!

Saat ini, sudah ada 12 karakter yang tersedia di Storm Arena dan akan ditambahkan tentunya ketika sudah perilisannya secara resmi. Berbagai skill hingga dibutuhkan taktik tertentu, game ini memang terlihat sangat menyenangkan untuk dimainkan disamping kesan kompetitif yang ditawarkan.

Sayangnya, Storm Arena baru dirilis untuk wilayah Amerika Utara saja, para gamer di Asia Tenggara, termasuk Indonesia belum bisa download langsung melalui Google Play dan juga App Store. Tapi untuk pengguna Android, kamu bisa mencari APK-nya yang tersebar di dunia maya.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru