NEWS

Super Neptunia RPG Versi PC Ditunda Perilisannya hingga Musim Panas 2019!

Taufik Hidayat   |   Minggu, 14 Apr 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa belakangan ini semakin banyak para publisher dan developer Jepang yakin bahwa merilis game di PC adalah sebuah hal yang paling menggiurkan. Termasuk para developer dan publisher asal Jepang yang semakin giat merilis berbagai game besutannya di PC. Salah satunya adalah Super Neptunia RPG besutan Idea Factory.

Sayangnya, para fans yang menjadikan PC sebagai perangkat gaming utama harus sedikit kecewa nih. Super Neptunia RPG versi bahasa Inggris akan ditunda perilisannya, termasuk perilisan versi PC yang direncanakan rilis musim semi ini menjadi musim panas mendatang. Sang developer menyebutkan membutuhkan waktu lebih lama untuk menyempurnakannya.

Baca ini juga :

» Youtuber Bernama Karl Buat Colloseum dengan 1 Juta Blok di Minecraft!
» Akhirnya Ikut Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Minimal Biar Bisa Mainin Horizon Forbidden West
» [RUMOR] God of War Ragnarok Baru Akan Rilis di PC Pada Tahun 2025
» Diskon Pertama untuk Like a Dragon: Infinite Wealth! SEGA ATLUS Spring Sale 2024 Tengah Berlangsung di Steam
» Dibekali Fitur Khusus untuk AI! ASUS Luncurkan Lini Terbaru Laptop Gaming ROG dan TUF GAMING 2024

Super Neptunia RPG memiliki gameplay yang mirip dengan beberapa game RPG platformer klasik seperti karakter yang bergerak dalam area 2D, battle turn base dengan pengaturan strategi yang berbeda tiap karakternya, dan karakter-karakter 2D yang digambarkan langsung oleh sang artist, Tsunako. Sudah tak sabar untuk memainkannya?

Sumber: Gematsu

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru