NEWS

Zepetto Rayakan Ulang Tahun ke-10 Point Blank Indonesia, Ungkap Mode Battle Royale

Billy Mariza   |   Jumat, 05 Jul 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Bertempat di Hotel Bidakara, DKI Jakarta, Zepetto yang merupakan pengembang sekaligus penerbit game online PC berjudul Point Blank atau PB, telah menggelar acara gathering dalam rangka perayaan ulang tahun ke-10 untuk PB Indonesia. Acara ini dihadiri oleh para Troopers yang merupakan julukan bagi gamers PB, mitra usaha, media, dan CEO Zepetto, Terry Cho.

Dalam sambutannya, Terry Cho berharap agar Zepetto dapat memiliki hubungan yang semakin baik dengan user PB di Indonesia. Selanjutnya, acara dilanjutkan dengan penjelasan para penanggung jawab divisi Point Blank Indonesia mengenai rencana Zepetto ke depan, khususnya di tahun 2019.

Baca ini juga :

» Youtuber Bernama Karl Buat Colloseum dengan 1 Juta Blok di Minecraft!
» Akhirnya Ikut Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Minimal Biar Bisa Mainin Horizon Forbidden West
» [RUMOR] God of War Ragnarok Baru Akan Rilis di PC Pada Tahun 2025
» Diskon Pertama untuk Like a Dragon: Infinite Wealth! SEGA ATLUS Spring Sale 2024 Tengah Berlangsung di Steam
» Dibekali Fitur Khusus untuk AI! ASUS Luncurkan Lini Terbaru Laptop Gaming ROG dan TUF GAMING 2024

Sebelum masuk ke sajian utama, Jodie yang merupakan Lead PR Zepetto Indonesia melakukan kilas balik mengenai perjalanan gemilang Point Blank di Indonesia. Mulai jadi pencapaian jumlah MCU sebesar 300.000 pemain, turnamen yang pernah diselenggarakan, hingga gelar juara yang pernah diraih tim perwakilan Indonesia dalam ajang Point Blank internasional, bahkan dunia.

Masuk ke pembahasan utama, yaitu rencana kompetisi Point Blank Indonesia, khususnya di tahun 2019 yang dijelaskan oleh Rangga, Lead Esports Team Point Blank Indonesia. Dimulai dari Point Blank Junior League (PBJL) untuk gamer di bawah 15 tahun, Point Blank Star League (PBSL) untuk tim elite yang terbagi dalam 2 divisi, Point Blank International Championship (PBIC) yang rencananya bakal digelar di Indonesia pada bulan Oktober, Point Blank National Championship Season 2 yang tahap pendaftaran dimulai Juli, dan Point Blank Ladies Championship (PBLC).

Berikutnya adalah presentasi layanan mendatang dari Point Blank Indonesia oleh Lukman Rizky, Project Manager Point Blank Indonesia. Berdasarkan pemaparannya, layanan baru yang bakal dihadirkan di PB Indonesia, antara lain tampilan User-Interface baru, Clan Matchmaking yang terdiri dari mode 5v5 dan 8v8, Clan Medal (berfungsi untuk mengaktifkan clan buff) yang didapatkan sebagai reward Clan Matchmaking, Season Challenge (reguler dan VIP) bagi user untuk mendapatkan hadiah sesuai dengan levelnya, Cheat Blocker real-time menggunakan Cryptect, beragam karakter baru, Map Creation sehingga user bisa membuat map permainannya sendiri, mode Battle Cup yang merupakan adaptasi genre battle royale yang masih dalam pengembangan (dapat dimainkan oleh 16 pemain).

Well, itulah informasi yang Kru KotGa dapat dan simpulkan dari acara perayaan ulang tahun ke-10 Point Blank Indonesia. Menurut kamu, info manakah yang paling menarik? Berikan tanggapan kamu di kolom komentar, ya!

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru