NEWS

Makin Hype, Final Fantasy VII Remake Bagikan Segudang Detail dan Screenshot Baru!

Fadhil Baladraf   |   Rabu, 25 Sep 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Menyusul presentasi mereka di ajang Tokyo Game Show 2019 beberapa pekan lalu, Square Enix akhirnya kembali berbagi segudang detail terbaru dari Final Fantasy VII Remake. Beberapa detail yang mereka bagikan kali ini mencakup pengenalan karakter utama, mekanisme gameplay, sistem materia dan summon, kumpulan screenshot baru, hingga video gameplay footage resmi dari boss battle melawan Abzu.

Salah satu detail baru yang paling menarik perhatian adalah kehadiran Materia yang masih memegang peranan penting dalam gameplay. Bagi kamu yang masih asing dengan namanya, Materia adalah objek bulat khusus yang memiliki berbagai macam tipe kekuatan sihir dan elemental. Dengan menyertakan Materia dalam slot senjata yang digunakan, maka karakter yang kamu mainkan dapat mengakses skill baru serta mendapat peningkatan stats khusus sesuai Materia yang dipilih.

Baca ini juga :

» Final Fantasy XVI Akan Tuju PC Tahun Ini Dengan Spek Yang Agak Tinggi
» Square Enix Umumkan Perilisan Seri Terbaru Final Fantasy, Final Fantasy VII Rebirth
» Menyala Abang Sephiroth! Unboxing Final Fantasy VII Rebirth Collector Edition
» Ulang Tahun Yang Ke 7, NieR: Automata Terjual Lebih Dari 8 Juta Unit
» Review Final Fantasy VII Rebirth - Masterpiece JRPG Kembali, Nostalgia Pertemanan Cloud & Sephiroth

Untuk Summon sendiri, Ifrit dan Shiva sudah dikonfirmasi akan hadir di game ini. Fans tentunya masih berspekulasi kalau ada beberapa summon yang mungkin akan dibawa ke game selanjutnya, seperti Bahamut ZERO atau Knights of Rounds misalnya. Sebagai tambahan akhir, Square Enix akhirnya resmi memperlihatkan wujud dari box art gamenya yang ternyata memang mengambil inspirasi artwork ikonik dari cover versi PS1.

Final Fantasy VII Remake sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 3 Maret tahun 2020 mendatang, eksklusif untuk PlayStation 4. Untuk sementara masih belum ada kepastian apakah game ini akan bertahan sebagai judul eksklusif atau nantinya juga akan dirilis di PC.

Sumber: Square Enix Press Release

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru