NEWS

ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek Tampil dengan Konsep Baru dan Semakin Lengkap

Master-Fakry   |   Jumat, 13 Dec 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Pada Kamis (12/12/2019), ASUS Indonesia tetlah meresmikan ulang ASUS Exclusive Store (AES) yang berlokasi di Mall Taman Anggrek, Jakarta Barat. ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek merupakan AES pertama di Indonesia yang pertama kali diresmikan pada tahun 2018. Meningkatnya jumlah pengunjung dan pelanggan serta demi meningkatkan kualitas pelayanan, ASUS Indonesia akhirnya memutuskan untuk memperluas ASUS Exclusive Store-nya sekaligus menghadirkan konsep baru untuk meningkatkan pengalaman pengunjung.

Acara peresmian ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek juga dimeriahkan oleh selebritas tanah air, seperti Ary Wibowo, Angel Karamoy, dan Fero Walandouw yang hadir sebagai pengujung pertama yang merasakan pengalaman mengunjungi ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek serta mencoba berbagai produk serta teknologi terkini dari ASUS.


ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek yang baru sudah menggunakan konsep modern yang mengedepankan pengalaman pengunjungnya. Di tempat ini, pelanggan dapat menjajal berbagai produk laptop ASUS. Experience zone yang ada di tempat ini juga dipandu oleh staf berpengalaman sehingga masyarakat tidak hanya dapat membeli produk, tetapi juga bisa mendapatkan informasi yang akurat dari setiap produk yang ditawarkan.

Lini produk notebook atau laptop yang ditampilkan mulai dari consumer notebook kelas mainstream seperti VivoBook dan kelas premium seperti ZenBook. ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek juga menghadirkan produk terbaru, seperti ZenBook generasi terbaru yang dilengkapi dengan ScreenPad 2.0 serta ZenBook Pro Duo dilengkapi dengan ScreenPad Plus yang diciptakan secara khusus untuk para content creator dan profesional.


Pelanggan yang mencari lini produk gaming juga dapat mengunjungi ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek karena di sini terdapat pula lini laptop gaming ROG dan TUF Gaming. Salah satu produk unggulan yang ada di ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek adalah ROG Zephyrus terbaru yang merupakan laptop gaming berbasis Nvidia GeForce RTX paling tipis di dunia, serta seri ROG STRIX III yang hadir dengan desain hasil kerjasama ASUS dengan BMW Designworks. Varian terbaru dengan warna Glacier Blue juga sudah ada di sini.

Baca ini juga :

» ASUS SmartO MD200 Silent Plus, Seri Mouse Pro Nirkabel
» ASUS Republic of Gamers Umumkan Kehadiran ROG Cetra True Wireless SpeedNova
» ASUS Vivobook Go 14 (E1404G), Laptop Military Grade untuk Pelajar
» ASUS Umumkan Kehadiran Chassis TUF Gaming GT302 ARGB untuk PC Berkinerja Tinggi
» ASUS Republic of Gamers Resmi Luncurkan ROG Phone 8 Series di Indonesia

Selain laptop untuk consumer, ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek juga menyediakan laptop kelas bisnis yang masuk ke dalam lini produk ASUS ExpertBook. Laptop ASUS ExpertBook tidak hanya hadir dengan konstruksi bodi yang sangat tangguh, tetapi juga telah dilengkapi dengan fitur khusus yang tidak bisa ditemukan di laptop kelas consumer. ASUS ExpertBook juga memiliki lini produk khusus untuk pelaku UKM dan hadir dengan ekosistem lengkap untuk memenuhi kebutuhan penggunanya dengan masa garansi yang lebih panjang.


Pelanggan yang membeli laptop ASUS di ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek akan berkesempatan mendapatkan berbagai promo menarik. Salah satunya adalah kesempatan mendapatkan Microsoft Office Home & Student untuk setiap pembelian laptop ASUS UX461FN varian Intel Core i5 dan UX580GD-E2045T. Setiap pelanggan yang membeli laptop ASUS ZenBook varian apapun juga akan mendapatkan e-money Brizzi secara cuma-cuma selama periode promosi, yaitu tanggal 12-22 Desember 2019.

ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek juga menghadirkan keuntungan lebih kepada pelanggannya. Bekerjasama dengan BliBli, ASUS Exclusive Store Bandung Electronic Center menyediakan pembayaran melalui layanan BliBli Instore dengan fasilitas cicilan 0% hingga 24 bulan dari berbagai kartu kredit bank tanpa biaya tambahan atau surcharge.


"Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat Indonesia, khususnya yang berada di Jakarta karena telah menjadi pelanggan setia ASUS Exclusive Store Mall Taman Anggrek. Memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan adalah misi utama kami. Untuk itulah ASUS menghadirkan ASUS Exclusive Store yang lebih besar dan lengkap di Mall Taman Anggrek," ujar Jimmy Lin, Regional Director ASUS Southeast Asia.

"Ini merupakan komitmen ASUS untuk menghadirkan pengalaman terbaik bagi masyarakat di Indonesia," tambah Jimmy.

Sumber: Siaran Pres ASUS Indonesia

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru