NEWS

Menang Tipis, Louvre Esports Amankan Satu Slot di Main Event Piala Presiden 2020 Cabang Free Fire

Cita Aditya   |   Minggu, 22 Dec 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Babak Final Kualifikasi Tertutup dari Piala Presiden Esports khususnya cabang Free Fire baru saja diselenggarakan hari ini. 12 tim terpilih setelah melalui kualifikasi online selama beberapa waktu akhirnya terkumpul. 12 tim tersebut adalah AterEgo Zet, Aura Esports, Bigetron MGX, Boom Cerberus, Evos Esports, Island Of Gods, Louvre Esports, Onic Esports, Rex Regum Qeon, Star8 Galaxy, Victim Esports, dan XCN.

Baca ini juga :

» Tak Sampai Satu Musim, Dlar Diumumkan Cabut dari Burmese Ghouls!
» Jalin Kerja Sama Selama 3 Tahun, Honor of Kings Jadi Game yang Dipertandingkan di Esports World Cup!
» Ditanya Mengenai RRQ Apakah Skylar Sentris, Watt: Benar 100%, Keliatan Nggak Ada yang Ngangkat Timnya!
» McLaren Lu Warna Apa Bos! Seorang Modder Buat Skin Nolan Edisi Timothy Ronald!
» Terlalu Jago dan Tak Terkalahkan, RRQ Akira Lolos ke Grand Final MPL Latam Season 1!


Sumber: IESPL YouTube

Lewat format 7 pertandingan,sang pemenang dari kualifikasi tertutup ini berhak mengamankan satu slot di main event. Pertandingan pertama dan ketiga dimenangkan oleh tim XCN. Sedangkan pertandingan kedua dan ketujuh dimenangkan oleh Louvre Esports. Pertandingan keempat, lima, dan, enam masing-masing dimenangkan oleh Evos Esports, Boom Cerberus, dan Bigetron MGX. Setelah melalui perhitungan skor, Louvre Esports berhak mendapatkan satu slot ke main event. Skor antara Louvre Esports dan Boom Cerberus hanya berselisih 25 poin saja.


Sumber: IESPL YouTube

Dengan ini Louvre Esports berhak lolos ke main event dan menunggu perwakilan dari 2 kualifikasi regional Indonesia. Saat ini, slot main event sudah di isi oleh para jawara dari beberapa negara di Asia Tenggara. Tercatat ada Illuminate dan EVOS MG1 dari Thailand, Flash dan Cloud dari Vietnam, Team KHKR dari Kamboja, ParkRoyalMyPH dari Filipina dan terakhir dua slot untuk kualifikasi Malaysia.

Untuk Kotakers yang belum paham, Indonesia mendapatkan tiga slot di Piala Presiden Esports 2020 Cabang Free Fire. Dimana satu tim di pilih dari kualifikasi tertutup. Slot ini dimenangkan oleh Louvre Esports. Dua slot lagi akan diperebutkan oleh blok barat dan timur. Final blok barat dan timur direncanakan akan di gelar pada bulan Januari 2020 di Surabaya dan di Bandung.

Sumber: IESPL ID

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru