NEWS

Keren Abis! Inilah Video Gameplay 30 Menit Pertama dari Final Fantasy VII Remake!

Fadhil Baladraf   |   Sabtu, 04 Jan 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Setelah vakum dalam jangka waktu yang cukup lama sejak pengumuman resminya di ajang E3 2015, siapa sangka jika Final Fantasy VII Remake akan segera dirilis dalam kurun waktu kurang dari tiga bulan lagi. Kita memang hanya akan mendapatkan "Episode 1" untuk gamenya yang hanya berfokus di Midgar, namun pihak Square Enix memastikan kalau konten yang akan ditawarkan game ini akan jauh lebih masif yang buktinya juga bisa dilihat dari fakta kalau gamenya akan dikemas dalam dua Blu-ray disc.

Tidak lama setelah berbagi serangkaian detail terbaru, belum lama ini pihak Square Enix sepertinya juga secara tidak sengaja membeberkan versi demo gamenya di listing PlayStation Store yang kemudian dicabut. Eksistensi dari versi demo ini akhirnya terkonfirmasi setelah beberapa sumber mengunggah video intro gamenya yang sudah menyebar luas di internet. Selain video opening, ada juga sebagian sumber lain yang menunggah video gameplay 30 menit pertama dari demo tersebut. Jika penasaran, kamu bisa tonton videonya di bawah ini.

Baca ini juga :

» Final Fantasy XVI Akan Tuju PC Tahun Ini Dengan Spek Yang Agak Tinggi
» Optimalkan Pengalaman Pengguna! Meta Terapkan AI dalam Rekomendasi Video Facebook!
» Gokil! MrBeast Sebut Konten Video-nya Direkam dengan 300 Kamera. Sebuah rekor Dunia?
» Square Enix Umumkan Perilisan Seri Terbaru Final Fantasy, Final Fantasy VII Rebirth
» Menyala Abang Sephiroth! Unboxing Final Fantasy VII Rebirth Collector Edition

Bocoran akan versi demo ini pastinya sudah diketahui oleh pihak Square Enix sejak pekan lalu, jadi ada kemungkinan kalau mereka akan mempercepat perilisan demonya dalam waktu dekat ini. Informasi dari beberapa sumber juga mengatakan kalau ukuran dari demonya sendiri adalah 10 GB dan mencakup misi pengeboman reaktor Shinra.

Final Fantasy VII Remake sendiri rencananya akan dirilis pada tanggal 3 Maret tahun 2020 mendatang, eksklusif untuk PlayStation 4. Untuk sementara masih belum ada kepastian apakah game ini akan bertahan sebagai judul eksklusif atau nantinya juga akan dirilis di PC.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru