NEWS

Pesan Tahun Baru dari SEGA Tidak Sengaja Bocorkan Proyek Game Terbaru Sonic?

Fadhil Baladraf   |   Minggu, 05 Jan 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Tetap eksis selama lebih dari dua dekade lamanya, popularitas Sonic sebagai salah satu maskot video game paling ikonik memang tidak bisa dipungkiri. Walaupun sosok landak biru yang terkenal dengan kecepatannya ini selalu menjadi idola banyak gamer di masa kecil mereka, sayangnya Sonic tidak pernah mendapatkan game baru yang hadir dengan kualitas solid seperti seri klasiknya.

Faktor ini sebenarnya sudah dirasakan sejak franchise ini beralih ke konsep gameplay 3D, yang bagi sebagian besar fans termasuk Kru KotGa sendiri merusak elemen platforming di sebuah game Sonic. Dengan sudut pandang 2D, kontrol permainan terbukti lebih responsif dan cepat, sesuatu yang merupakan keunggulan terbaik dari game Sonic. Terlepas dari sepak terjang seri gamenya yang memburuk, setidaknya Sonic Team yang dipimpin oleh Takashi Iizuka masih berjuang keras untuk melahirkan game Sonic dengan kualitas yang solid.

Baca ini juga :

» Keanu Reeves Akan Isi Suara Shadow di Sonic The Hedgehog 3
» Tactical RPG Paket Komplit dengan Grafis Super Indah - Review Unicorn Overlord
» Rumor: Persona 6 Akan Punya 2 Karakter Sebagai Protagonis
» Diskon Pertama untuk Like a Dragon: Infinite Wealth! SEGA ATLUS Spring Sale 2024 Tengah Berlangsung di Steam
» Atlus Sempurnakan Persona 3 Reload Dengan DLC Episode Aigis -The Answer-

Kehadiran game terbarunya memang hanya soal waktu saja, namun beberapa waktu lalu pihak SEGA sepertinya memberikan sinyal akan proyek tersebut melalui pesan selamat tahun baru 2020 lewat sebuah video kompilasi. Videonya sendiri sudah dihapus, namun dalam video tersebut sebagian fans dapat melihat pesan tersembunyi yang mengindikasikan kalau "next chapter" atau proyek game terbaru Sonic yang mungkin akan diumumkan dalam waktu dekat. Tidak sedikit juga fans yang menganggap kalau pesan ini hanya memberikan indikasi soal penayangan film adaptasi live-action terbarunya yang akan tayang pada bulan Februari nanti.

Jadi bagaimana menurut kamu mengenai spekulasi ini? Apakah pihak SEGA memang tengah mempersiapkan proyek game terbaru Sonic yang lebih ambisius? Kita tunggu saja perkembangannya.

Sumber: Tails' Channel via Twitter

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru