NEWS

Jaga Internet Tetap Stabil, YouTube Turunkan Kualitas Seluruh Videonya

Reza Alif   |   Kamis, 26 Mar 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Semenjak wabah virus Corona dan sebagian besar masyarakat di seluruh dunia harus melakukan karantina di rumah, internet menjadi semakin sering dan banyak digunakan dalam satu waktu. Tentu saja hal ini pun akan berdampak pada kualitas internet di dunia dalam menampung banyak beban sekaligus.

Baca ini juga :

» Russia Denda Google Sebanyak 20,5 Desiliun USD Karena Pemblokiran YouTube!
» Nyobain Kendaraan “TukTuk” Asal Thailand, iShowSpeed Langsung Nabrak Kuil Suci!
» Sukses Raih Jutaan Subscriber, Cristiano Ronaldo Ingin Melampaui Mr Beast!!
» Kirim Surat Peringatan Ke-dua, Aplikasi Bigo Live Terancam Diblokir Kominfo!
» Ciptakan Rekor Baru! Channel YouTube Cristiano Ronaldo Raih 1 Juta Subscriber dalam 90 Menit!

Tak hanya kualitas internet, para pelaku aplikasi juga pastinya kewalahan dengan server mereka yang semakin penuh ataupun layanan mereka yang kian melambat, karena terlalu banyak yang menggunakannya dalam satu waktu. Beberapa perusahaan pun mulai mengambil tindakan untuk membatasi layanan mereka.

Seperti halnya YouTube, kini mereka baru saja mengambil tindakan untuk menurunkan kualitas streaming mereka agar sistem yang mereka pakai tidak kelebihan beban. Tak hanya sistem mereka sendiri, dengan menurunkan kualitas, YouTube juga akan mengurangi lag yang terjadi pada internet di seluruh dunia.

Tindakan ini pun sepertinya juga akan diikuti oleh banyak platform streaming lainnya, mengingat streaming adalah salah satu aktivitas internet yang cukup memakan banyak bandwidth internet.

Sumber: Gamerant

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru