NEWS

Game Open-World Gokil 'Saints Row: The Third' Sepertinya Akan Dapatkan Remaster!

Fadhil Baladraf   |   Senin, 06 Apr 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Bicara soal game open world dengan tema yang liar, sepertinya nama Saints Row akan selalu muncul dalam benak gamer saat pertama kali membayangkannya. Mengusung konsep dan mekanisme gameplay yang sangat unik, Saints Row selalu berhasil menarik perhatian fans baru di tiap serinya yang hadir dengan kualitas lebih sempurna. Sejak dirilisnya seri Gat Out of Hell pada tahun 2015 lalu, Saints Row sudah memasuki masa vakum yang pendek namun tetap membuat banyak fans penasaran akan masa depan franchisenya.

Melihat kebangkitan franchise ini sepertinya tidak lagi sebatas harapan palsu, karena belum lama ini ada bocoran dari badan rating ESRB yang mengonfirmasi eksistensi versi remaster untuk seri Saints Row: The Third. Berdasarkan listing yang diberikan, Saints Row: The Third Remastered rencananya akan hadir untuk platform PlayStation 4, Xbox One dan PC.

Baca ini juga :

» Sesuai Prediksi! The Last of Us Part II Sukses Menangkan Game of the Year 2020!
» Bocor Duluan? Ditjen Imigrasi Klaim Harga Konsol PS5 Setara dengan 12 E-Paspor!
» Devil May Cry 5: Special Edition Diumumkan, Hadirkan Playable Vergil!
» Hadirkan Tema Horror Mencekam, Resident Evil 8: Village Akhirnya Rilis Trailer Baru!
» Siapkan Dompet! PlayStation 5 Siap Dirilis Pertengahan November Nanti!

Sayangnya selain listing ini, tidak ada informasi spesifik yang dibagikan mengenai gamenya, termasuk seperti apa konten baru atau perombakan yang ditawarkan. Perlu diketahui juga kalau pihak Deep Silver belum berbagi informasi apapun mengenai game ini, namun bisa diprediksi kalau pengumuman resminya akan segera muncul dalam waktu dekat.

Sumber: ESRB

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru