NEWS

Jadi Game Sejuta Umat, Among Us Raih 4 Miliar Penonton YouTube Hanya Dalam Satu Bulan

Reza Alif   |   Kamis, 15 Oct 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Lagi-lagi kabar mengenai pencapaian Among Us. Memang game ini semenjak populer dimainkan oleh para streamer, dengan cepat menjadi game yang semua orang mainkan. Permainan sederhana, dengan konsep layaknya permainan Werewolf, serta mampu membuat pertemanan semakin erat, tentunya menjadi nilai plus dari Among Us.

Baca ini juga :

» Channel Youtube NoahJ456 Dapat Strike Karena Video CoD Mod Pokemon yang Diupload 7 Tahun Lalu
» MrBeast Jadi Pengisi Suara Panda Pig di Kung Fu Panda 4, Netizen Justru Kecewa Karena Hal Tersebut!
» Gokil! MrBeast Sebut Konten Video-nya Direkam dengan 300 Kamera. Sebuah rekor Dunia?
» Mr Beast Dapat Kiriman Hadiah Trofi Custom dari YouTube Atas Pencapaian 200 Juta Subscriber!
» Channel Dota 2 Legendaris, NoobsFromUA Harus Tutup Setelah Dapatkan Strike dari PGL!

Nah, kali ini mereka baru saja dikabarkan berhasil mendapatkan 4 miliar penonton YouTube hanya dari bulan September. Tentu ini menjadi pencapaian yang sangat besar dari game tahun rilisan 2018, yang baru saja populer dua tahun setelahnya.

Yang menarik, Among Us mendapatkan penonton tidak hanya dari konten gameplay ataupun live stream. Tapi, Among Us punya penonton yang sangat banyak juga dari lagu, animasi, meme, dan bahkan sketsa. Among Us memang menjadi game yang sangat dicintai serta menjadi hiburan untuk siapa saja.

Sebelum Among Us berhasil mencetak penonton yang sangat banyak, Minecraft pada tahun 2019 juga berhasil mengumpulkan penonton secara keseluruhan hingga 100 miliar dalam waktu satu tahun. Among Us mungkin tidak bisa melampaui Minecraft, karena waktu yang sangat mepet di akhir tahun, tapi game ini membuktikan mampu mendapatkan popularitas layaknya Minecraft.

Sumber: Ryan Watt

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru