NEWS

Dikira Pabrik Ganja, Tempat Penambangan Bitcoin Diserbu Polisi Inggris

Yohanes   |   Minggu, 30 May 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Penambangan kripto yang boros energi tidak hanya menimbulkan kekhawatiran terhadap berbagai aspek, sekarang juga menyebabkan berbagai tindakan kriminal bagi penegakan hukum. Dalam kejadian yang aneh, polisi Inggris telah menutup tambang Bitcoin karena mencuri listrik secara ilegal setelah ditemukan oleh petugas yang mengira itu adalah perkebunan ganja.

Baca ini juga :


» Pemerintah Amerika Proyeksikan Nilai Bitcoin Naik Antara 250.000 Hingga 6 Miliar USD Dalam 1 Dekade!
» Bitcoin Catat Sejarah Baru! Tembus 71.000 USD atau Setara 1,1M Rupiah Lampaui Rekor 2021!
» Sempat Terjun Hingga 8%, Harga Bitcoin Perlahan Naik Lagi Karena Jumlah Permintaan Meningkat!
» Bitcoin Tembus Rp 1 Miliar! Ini Dia Penyebab yang Mempengaruhi Kenaikan Harga Bitcoin
» Harga Bitcoin Capai Rp 1 Miliar! Apakah Crypto Miner Akan Kembali?




Sumber: https://www.facebook.com/westmidlandspolice/


Penegak hukum West Midlands mengatakan mereka diberi tahu tentang keberadaannya setelah mendengar laporan tentang "banyak orang mengunjungi tempat tersebut." Drone polisi juga meberikan informasi bahwa sumber panas yang cukup besar dari lokasi tersebut yaitu di Sandwell, Inggris. Secara naluriah, petugas yakin bahwa mereka sedang melihat "tanda" dari pabrik ganja.


Sumber: https://www.facebook.com/westmidlandspolice/


Tapi, ketika mereka menyerbu tempat tersebut pada 18 Mei lalu, mereka menemukan fasilitas yang terdiri dari 100 penambang bitcoin khusus. Petugas menyita peralatan tersebut setelah menemukan bahwa penambang Bitcoin ini telah mencuri listrik senilai ribuan poundsterling untuk menjalankan operasi mereka. Tidak ada orang di tempat tersebut saat penggerebekan, tetapi polisi mengatakan mereka berencana menghubungi pemilik tempat tersebut.

Penambangan Crypto adalah pekerjaan yang mahal dan memakan waktu yang pada dasarnya melibatkan penyelesaian masalah matematika komputasi yang kompleks dengan imbalan pecahan token. Sebuah studi baru-baru ini menemukan bahwa energi yang digunakan untuk menambang cryptocurrency seperti Bitcoin lebih besar daripada beberapa negara termasuk Swedia dan Belanda.

Meskipun penambangan kripto itu sendiri tidak ilegal di Inggris, mencuri listrik jelas merupakan tindakan ilegal. Kemungkinannya, tambang tersebut tidak akan berfungsi penuh dalam waktu dekat. Polisi mengatakan tidak berniat mengembalikan komputer tersebut, dengan rencana untuk menyita secara permanen berdasarkan Undang-Undang Hasil Kejahatan.

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru