NEWS

Inilah Alasan Para Pro Player Mobile Legends Pensiun menurut Mas Dean!

Junior Cesaerea   |   Kamis, 08 Jul 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Kenapa sih para player profesional Mobile Legends pada pensiun dan lebih milih untuk livestreaming? Mungkin itu pertanyaan yang terlintas oleh pecinta Mobile Legends saat ini.

Menurut Aldean Tegar atau biasa dikenal Mas Dean yang merupakan Head of Esports dari EVOS Esports para pro player lebih memilih untuk livesteaming dan meninggalkan dunia kompetitif Mobile Legends karena hasil yang di dapat dari livestreaming lebih besar dan hadiah yang di dapat dari MPL bisa dikatakan sangat kecil pada acara EmpeTalk di channel YouTube Jonathan Liandi.


Sumber: Instagram @evos.luch

“Banyak hal minor dan major yang berkesinambungan dari scene ML ini, seperti prize pool kecil, duit streamingnya kegedean, gaji esportnya tidak bisa menandingi gaji streaming. Mereka yang sudah targetnya tercapai seperti juara, mereka lebih baik invest di streaming yang duitnya gede banget.” Ucap Mas Dean di acara Empetalk.


Sumber: YouTube Jonathan Liandi

> Baca ini juga :

» RRQ Hoshi dan EVOS Glory Masih di Papan Bawah, Ko Jo: Kalau Playoffs Tanpa Dua Tim ini Rasanya Hambar!
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia
» Tak Sampai Satu Musim, Dlar Diumumkan Cabut dari Burmese Ghouls!
» Jalin Kerja Sama Selama 3 Tahun, Honor of Kings Jadi Game yang Dipertandingkan di Esports World Cup!
» Ditanya Mengenai RRQ Apakah Skylar Sentris, Watt: Benar 100%, Keliatan Nggak Ada yang Ngangkat Timnya!

Hal tersebut juga disetujui oleh Jonathan Liandi, karena memang Prize Pool MPL sangatlah kecil dan para player yang sudah mendapat pamor dan juara di ajang MPL lebih memilih livestreaming yang lebih menguntungkan bagi pemain tersebut.

“Kalo dari gua sih sebagai ex-pro player ya, emang main problemnya di masalah prize pool sih, karena emang tidak sebandinglah dari streaming dan channel YouTubelah. Bandingin aja deh sama game sebelah yang datanya di instastory para player” Ucap Jonathan.

Dari statement tersebut seharusnya Moonton bergerak cepat akan hal ini dengan menaikkan prize pool dari MPL ini. Apabila tidak, kemungkinan pemain yang sudah memiliki pamor dan gelar juara di MPL secepatnya akan meninggalkan skena kompetitif Mobile Legends seperti pemain yang sudah pension sebelumnya.

(KotakGame)

Selain berita ini ada lagi loh berita lainnya dari channel YouTube KotakGame. Penasarankan? Cek Video ini ya.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru