NEWS

Rekrut Para Ex Top Global! Aura Esports Resmi Umumkan Roster MDL Season 4-nya!

Junior Cesaerea   |   Minggu, 01 Aug 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
AURA Esports kembali berbenah setelah pada season lalu baik MPL maupun MDL mereka harus menjadi juru kunci tanpa meraih satu kemenangan sekalipun. Untuk MPL sendiri, Aura Fire tidak banyak perubahan roster dan hanya menguatkan chemistry antara rosternya untuk mengarungi MPL Season 8. Sementara untuk roster MDL, perubahan signifikan terjadi.

Roster MDL season lalu tidak ada yang tersisa dan digantikan oleh bibit-bibit muda baru di Mobile Legends. Roster yang akan membela Aura di MDL nanti merupakan para mantan Top Global serta para penjoki tier di Mobile Legends. Roster ini tergabung dalam satu skuad yang sama yakni PriokPride.

Baca ini juga :

» Qualcomm Snapdragon X Elite Menjalankan Baldur's Gate 3 Di 1080p Dengan 30 FPS!
» Selain #TOSDULU, Kolaborasi RRQ & EVOS Juga Hadirkan T-Shirt Keren!
» Masih Unbeaten, AP Bren dan ECHO Esports Jadi yang Terkuat di Minggu Awal MPL PH Season 13!
» Youtuber Bernama Karl Buat Colloseum dengan 1 Juta Blok di Minecraft!
» Kembali Ciptakan Meta Baru, Freya Goldlane Akhirnya Hadir di MPL PH Season 13!


Melalui laman resmi sosial media mereka, Aura mengumumkan daftar roster yang akan membela lambang Aura di MDL Season 4 nanti. Berikut adalah nama-nama roster dari Aura Esports MDL :

1. Aura Saep

2. Aura Octa

3. Aura Caid

4. Aura Druuu

5. Aura Afroo

6. Aura Jamet

Keenam pemain tersebut adalah roster terbaru dari Aura Esports MDL Season 4. Perubahan signifikan dari Aura Esports MDL ini bukanlah sebuah kejutan. Karena pada season lalu mereka bermain sangat buruk dengan roster yang hampir semuanya merupakan influencer di Mobile Legends.

Dengan roster baru serta merupakan para ex top global, Aura Esports MDL diharapkan bisa melaju lebih jauh dalam ajang tersebut dan bisa menjadi saingan bagi tim-tim kuat seperti GPX, Victim, EVOS, dan lain-lain. Goodluck Aura MDL!.

(KotakGame)

Jangan lupa juga untuk ikuti Giveaway dari KotakGame. Cek video dibawah ini ya:

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru