NEWS

Microsoft Xbox Bersepakat untuk Membeli Perusahaan Activision Blizzard Senilai Rp 1000 Triliun!

Christa   |   Selasa, 18 Jan 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Baru saja, salah satu perusahaan konsol game populer milik Microsoft, Xbox mengumumkan kesepakatan untuk membeli Activision Blizzard. Mereka membeli perusahaan di balik Call of Duty ini senilai USD 68,7 miliar yang jika dikonversi ke Rupiah terbilang sangat mencengangkan.

Baca ini juga :

» Bocoran Foto Xbox Series X Versi Digital Perlihatkan Tidak Ada Perubahan Desain!
» Boss Xbox Phil Spencer Ingin Xbox Ikut Terjun ke Ranah Konsol Handheld?
» Misi Contra: Operation Galuga Dimulai 13 Maret, Demo dan Preorder Tersedia Sekarang
» Starfield dan Indiana Jones Dipastikan Akan Tetap Eksklusif Untuk Konsol Xbox
» Presiden XBOX Bilang Kalau XBOX Next Gen Bakal Punya Lompatan Terbesar di Dunia Hardware

Melalui situs Xbox Wire, kesepakatan kerja sama menandakan bahwa Xbox sekarang memiliki beberapa karyawan dari Activision Blizzard. Besar kemungkinan orang-orang yang dimaksud adalah yang pernah terlibat di proyek Call fo Duty, Warcraft, Overwatch, Diablo, Pro Skater, Tony Hawk, dan lainnya. Dilansir dari IGN SEA, CEO Microsoft Gaming, Phil Spencer mengumumkan bahwa perusahaan Activision Blizzard akan melapor kepadanya setelah kesepakatan ditutup.

Tidak ada skala waktu yang diberikan mengenai berapa lama kesepakatan akan ditutup. Spencer menegaskan bahwa Activision Blizzard akan terus berjalan sebagai perusahaan independen sampai kesepakatannya selesai. Fakta pentingnya, kerja sama ini dilakukan setelah kasus pelecehan seksual yang terjadi di Activision Blizzard.

Sumber: IGN SEA

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru