NEWS

Hasil Amburadul, Kreator 'Anime' High Guardian Menyalahkan Budget Yang Terlalu Rendah!

Billy Mariza   |   Senin, 24 Jan 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Proyek animasi original dari Crunchyroll, High Guardian Spice, menjadi bahan omongan yang cukup ramai diperbincangan di kalangan fans anime. Namun daripada membahas betapa bagusnya "anime" tersebut, kualitas animasi serta naskah yang buruk menjadi target kritikan pedas dan juga dianggap tidak kreatif.

Beberapa waktu lalu, Ray Rodriguez selaku kreator animasi High Guardian Spice memberikan perspektif miliknya melalui cuitan twitter, terkait hal-hal yang menyebabkan proyek anime tersebut amat bermasalah. Ia mengungkap bahwa alasan terbesar dari naskah amburadul dan kualitas animasi yang kacau adalah karena budget yang diberikan terlalu rendah.

Baca ini juga :

» Lulus Sensor, Perilisan Ulang World's End Harem Dipastikan Pada Awal Januari 2022!
» Nonton Anime sambil Main PlayStation? Sony Berhasil Akuisisi Crunchyroll!
» Mantap! Seri Game Adventure Ikonik 'Shenmue' Akhirnya Dapatkan Adaptasi Anime!
» Setelah 51 Episode, Anime 'Black Clover' Dipastikan Masih Akan Berlanjut!
» Danmachi: Memoria Freese Bakal Dirilis Untuk iOS dan Android Tahun Depan!

Ray juga menegaskan jika High Guardian Spice bukanlah ANIME, bahkan ia bersama tim sedari awal membuat proyek tersebut sebagai kartun tipikal. Namun sayangnya karena animasi tersebut tayang di platform streaming Crunchyroll, banyak juga yang bersikeras menganggap High Guardian Spice sebagai anime dan bukan kartun. Debat komunitas wibu yang tidak pernah usang.

Terakhir, Ray Rodriguez mengeluh kelakuan netizen dan penonton yang kerap mengejek suatu karya tanpa mengetahui proses pembuatan dibalik layar. Tentunya netizen memberikan responnya dengan mengaitkan hubungan antara kualitas naskah dengan budget yang diberikan. Pada akhirnya, naskah kacau balau dari High Guardian Spice lah yang mungkin menjadi masalah utama.

Sumber: Somoskudasai

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru