NEWS

Belum Sebulan Rilis, Pokemon Legends: Arceus Laris Manis di Switch!

Christa   |   Senin, 31 Jan 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Game terbaru Pokemon, yakni Pokemon Legends: Arceus memang belum lama rilis secara resmi di Switch. Fakta mengejutkannya, di awal penjualan, game ini telah meraup keuntungan yang cukup besar. Menurut Christopher Dring dari GamesIndustry.biz, Pokemon Legends: Arceus menjadi peluncuran game terbaik keempat yang pernah ada di Inggris. Meskipun tidak ada angka penjualan pasti yang diberikan.

Baca ini juga :

» Modder Berhasil Porting Game GTA V ke Nintendo Switch, Tapi Switch Kewalahan Buat Jalaninnya!
» Perilisan Eiyuden Chronicle: Hundred Heroes di Asia-Pasifik Terungkap, JRPG lebih dari 100 Hero
» Nintendo Absen di Gamescom 2024, Apakah Lagi Persiapan Rilis Switch 2 di Tahun 2025?
» Nuzu dan Suyu Bangkit Dari Bangkai Kekalahan Yuzu
» Gary Bowser Percaya Bahwa Hukumannya Merupakan Peringatan Bagi Hacker Lain

Dilansir dari Comicbook, berdasarkan posting-an yang diunggah Dring, ia menyatakan bahwa penjualan fisik Pokemon Legends: Arceus sangat kuat di Inggris. Bisa dikatakan hampir 50% dari setiap boks yang terjual selama seminggu terakhir. Ini menjadi pencapaian luar biasa bagi Nintendo, apalagi ditambah dengan kehadiran sejumalh perubahan besar dari formula Pokemon tradisional.

Bisa dikatakan, untuk saat ini hasil penjualan Pokemon Legends: Arceus di penjuru dunia terbilang cukup besar. Game ini kini telah tersedia secara eksklusif di Switch. Mengusung konsep action RPG, Pokemon Legends: Arceus dikembangkan oleh Game Freak yang memungkinkan pemain untuk menangkap Pokemon liar di latar wilayah Sinnoh.

Sumber: Comicbook

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru