NEWS

Fitur Ikonik Fortnite Kembali! Pemilik Akun Terbagi-Bagi karena Update Building

Master-Fakry   |   Selasa, 31 May 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Epic Games mengaktifkan kembali playlist default game Fortnite dalam update terbarunya. Semua opsi building telah kembali lagi. Tidak hanya itu, Epic juga tetap menyediakan mode Zero Build.

Untuk sekarang, kedua versi game ini ada berdampingan, dengan queues untuk Zero Build dan mode reguler tersedia untuk Solo, Duo, Trios, atau mode Squad.

Baca ini juga :

» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Bentar Lagi Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Buat Mainin Ghost of Tsushima: Director's Cut!
» Founder T-Series Mendorong Persatuan India agar Tidak Tersalip dengan MrBeast dalam Subscriber YouTube
» My Lovely Daughter dan My Lovely Wife Sekarang Bisa Dimainkan di GameQoo
» iShowSpeed Rayakan 24 juta Subscriber YouTube dengan Loncat ke Setup Streamingnya!

Penghilangan mode build Fortnite diperkenalkan saat Chapter 3, Season 2, dirilis pertama kali. Menghilangnya mekanik game ikonik ini tentu saja mengejutkan komunitas, tetapi para pemain tetap menerimanya.

Banyak orang yang menikmati opsi bermain Fortnite yang hanya mengandalkan aim dan akurasi, dan ini membuat player baru dan lama membuat akun Fortnite kembali. Heck, Zero Build juga mendorong beberapa streamer populer untuk kembali ke battle royale tersebut.

Selama seminggu, Twitch mengadakan turnamen Twitch Rival Zero Build yang diikuti ratusan streamer sehingga battle royale ini memuncak kembali sebagai salah satu game yang paling banyak ditonton di Twitch sejak 2019.

Setuju hingga Tidak Setuju

Gameplay Fortnite telah lama digambarkan oleh kemampuan untuk “harvest” resources dan menggunakannya untuk membangun struktur defensif.

Pemain bisa mengatakan grafis ala kartun dan kombat fast-paced game ini yang membuatnya berbeda dari battle royale yang sejenis. Namun, mekanik building-lah yang membedakan Fortnite dari game pesaingnya.

Sebagian melihat building Fortnite sebagai cara untuk mengetahui jago atau tidaknya seorang pemain. Sebaliknya, yang lain beranggapan bahwa sistem building telah lama mendominasi core experience game tersebut sehingga dengan cepat mengasingkan siapapun yang ingin battle royale tanpa repot.

Pemain baru Fortnite dipaksa bermain dengan melawan dan bersama menggunakan sistem building untuk mengatur kecepatan suatu match. Hal ini merupakan pengalaman yang membingungkan bagi pemain baru, dan bisa dibilang hal ini cukup menentukan seseorang ingin mencoba bermain Fortnite.

Di sisi lain, beberapa orang bilang bahwa keputusan untuk menghapus mekanik building telah membuat Fortnite sama seperti battle royale lainnya. Bagian dari debat yang berlangsung ini dapat dikaitkan dengan preferensi sederhana.

Baca ini juga :

» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Bentar Lagi Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Buat Mainin Ghost of Tsushima: Director's Cut!
» Founder T-Series Mendorong Persatuan India agar Tidak Tersalip dengan MrBeast dalam Subscriber YouTube
» My Lovely Daughter dan My Lovely Wife Sekarang Bisa Dimainkan di GameQoo
» iShowSpeed Rayakan 24 juta Subscriber YouTube dengan Loncat ke Setup Streamingnya!

Sebagian pemain suka dengan mekanik building di Fortnite, dan beberapa yang tidak suka. Namun, kalau kita melihat lebih dalam ke komentar yang dibuat dalam komunitas Fortnite, ada masalah yang lebih dalam.

Penghapusan sementara mekanik building Fortnite telah menyentuh “budaya” game tersebut. Hal ini menyorot perbedaan antara mereka yang merasa bahwa mekanik building Fortnite meremehkan pentingnya aiming, moving, dan skill dasar lainnya sehingga mereka merasa bahwa menjadi jago di Fortnite berarti harus jago dalam building.

Fortnite masih battle royale yang sukses yang meraup jutaan dolar per-tahunnya dari penjualan skin karakter berlisensi dari Item Shop Fortnite. Dengan atau tanpa pengenalan mode Zero Build. Epic belum membuat pernyataan tentang berapa lama para pemain dapat memainkan gamenya dalam dua mode. Namun, berdasarkan penerimaan dan masuknya pemain baru/lama yang datang ke game, Zero Build (bersama dengan mode reguler) kemungkinan akan bertahan di masa mendatang.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru