NEWS

Windah Basudara: Menjadi Pahlawan Gaming dengan Donasi Mengesankan sebesar 1,31 Miliar untuk Kebaikan!

Junior Cesaerea   |   Senin, 15 May 2023


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Brando Franco Windah atau yang biasa kita kenal dengan Windah Basudara merupakan Content Creator dan Streamer di platform YouTube. Kelakuan yang unik dari Lord Brando ini membuat semua kalangan dari muda sampai dewasa suka menonton Content dari Windah Basudara ini.

Windah Basudara yang kemarin membuat charity dengan target super yakni satu miliar Rupiah berhasil mencapai target tersebut hanya dengan waktu 5 jam saja. Bahkan, Windah Basudara berhasil mengumpulkan total 1,31 miliar Rupiah di akhir streaming yang membutuhkan waktu 6jam lebih sedikit saja.

Windah Basudara merasa terharu dan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh para penggemarnya. Dia menyadari bahwa kekuatan komunitas gaming adalah luar biasa dan dapat digunakan untuk tujuan yang jauh lebih besar daripada sekadar bermain game. Setelah penggalangan dana selesai, Windah Basudara dengan hati senang menyerahkan donasinya kepada lembaga amal yang membutuhkan. Dana ini akan digunakan untuk mendukung berbagai program dan inisiatif yang bertujuan untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, seperti bantuan kemanusiaan, pendidikan, kesehatan, dan banyak lagi.


Baca ini juga :

» Ratusan Mahasiswa Indonesia Ikut Program Regenerasi Talenta Esports Moonton Cares!
» Team RRQ Puncaki Peak Viewer dan Kuasai Penonton Turnamen Game Mobile di Q1 2024!
» iShowSpeed Rayakan 24 juta Subscriber YouTube dengan Loncat ke Setup Streamingnya!
» Counter AP Bren ditemukan! ONIC PH Berhasil Taklukkan Sang Jawara M5 dengan Skor 2-0 di MPL PH!
» Walaupun Sudah Tidak Berada di Skena Kompetitif, Yawi Tetap Sebut OhMyVeenus Sebagai Roamer Terbaik MLBB!

Prestasi Windah Basudara dalam mengumpulkan donasi sebesar 1,31 miliar tidak hanya menjadi berita yang menggembirakan bagi komunitas gaming, tetapi juga merupakan inspirasi bagi banyak orang di luar dunia gaming. Ia telah membuktikan bahwa seorang gamer dapat memiliki dampak positif yang besar dalam masyarakat dan mendorong orang lain untuk melakukan kebaikan.

Selain berita utama di atas, KOTAKGAME juga punya video menarik yang bisa kamu tonton di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru