SPECIAL FEATURE

Rekap Perjuangan Tim Esports Indonesia untuk Raih Medali SEA Games 2019


oleh: Reza Alif

Halaman 2

Arena of Valor


Sumber: Wikipedia

Arena of Valor, MOBA mobile selain Mobile Legends, juga cukup diunggulkan oleh kontingen esports Indonesia, pasalnya Timnas AOV berasal dari tim EVOS yang memiliki prestasi internasional cukup mentereng, seperti salah satunya juara ESL. Namun, senasib dengan Mobile Legends, Satria Adi dan kawan-kawan harus membuat para gamer Indonesia sport jantung dengan pertandingan yang harus berujung tiga game.

Menariknya, Timnas AOV Indonesia beberapa kali menang dengan comeback fantastis, seperti yang ditunjukkan mereka di semifinal upper bracket saat melawan Thailand. Saat itu, Timnas berhasil membalikkan keadaan dalam keadaan base tower yang sangat sekarat, bahkan membuat satu Filoil V Center bergemuruh. Sayang, hal ini tidak bisa mereka tunjukan kembali di Grand Final yang lagi-lagi berhadapan dengan Thailand, merekapun harus puas dengan medali perak.

Baca ini juga :

» Srikandi Dunia Esports Indonesia! Inilah Deretan Nama-Nama Talent Esports Wanita Versi Kru KotakGame!
» Esports di Indonesia & Perkembangannya Selama 20 Tahun
» Kenalan dengan Punipun, Brand Ambassador ROG yang Super Imut
» Kenalan Dengan Rex Regum Qeon, Tim 'Raja' yang Miliki Banyak Prestasi
» Yuk Kenalan dengan ONIC Esports, Tim Baru yang Raih Segudang Prestasi!
Tekken 7


Sumber: Wikipedia

Mungkin Tekken 7 Indonesia, belum terlalu terdengar namanya di kancah internasional, bahkan Timnas hanya menurunkan satu orang wakilnya saja di nomor ini, meski tiap negara bisa mengirimkan dua pemainnya langsung.

Muhammad Adriansyah Jusuf, dengan spesialisasi menggunakan karakter Marduk, sempat memberi harapan di babak fase grup, karena ia berhasil lolos dan melaju ke babak berikutnya. Di pertandingan pertama, ia sempat berhasil mengalahkan pemain asal Malaysia, namun, ia harus menyerah di babak berikutnya kontra pemain Thailand. Namun, jelas ini perkembangan yang sangat bagus, bahkan karena ini, Jusuf pun kini sudah kembali bertanding untuk mengikuti undangan kejuaraan dunia yang diadakan di Seoul, Korea Selatan.

Setelah Tekken 7 selesai, berakhir juga kejuaraan SEA Games 2019 untuk cabang esports. Meski tidak berhasil mencapai target yang diberikan oleh pemerintah, yaitu dua medali emas, perjuangan para atlet sudah begitu kerasnya, apalagi mengingat ini adalah ajang pertama esports resmi dipertandingkan dengan format olahraga olimpiade. Semoga kedepannya, esports bisa semakin maju dan mencetak banyak atlet berprestasi.

KotakGame

TAGS



(Total View : 93104)
rekomendasi terbaru