Paper Mario berlokasi di Kerajaan Jamur. Di lokasi itulah Mario berada saat dia berusaha menyelamatkan Putri dari Bowser. Namun, untuk menyelematkan sang Putri, Mario harus menemukan lokasi tujuh "Star Spirits". Pemain mengendalikan Mario dan beberapa teman untuk menyelesaikan teka-teki dalam overworld game dan mengalahkan musuh dengan sistem pertarungan turn-based.