Inggris pada abad ke-12, raja Richard telah kembali dari perang salib dan telah dipenjarakan di istana Durenstein, Austria. Kesempatannya untuk kabur sangat tipis dan adiknya, pangeran John telah mengambil tahta kerajaan dengan bantuan beberapa bangsawan berkuasa. Dalam kekuasaannya rakyat Inggris menderita, hal ini menarik munculnya seorang pahlawan baru bernama Robin Hood yang memihak rakyat kecil.