Slender: The Arrival adalah game ber-genre survival horror yang dikembangkan sekaligus diterbitkan oleh Blue Isle Studios dan didistribusikan oleh Parsec Productions sebagai sequel dari Slender: The Eight Pages. Game ini diterbitkan untuk Microsoft Windows dan Mac OS X sejak tanggal 26 Maret 2013. Seperti pendahulunya, game ini dibuat berdasarkan karakter yang dibuat di Something Awful Forum, The Slender Man.