Heroes On the Move merupakan game yang menyatukan beberapa karakter dari playstation yang dicintai yang telah menjadi icon. Seperti Ratchet & Clank, Jack & Daxter, serta Sly Cooper. Untuk pertama kalinya para pahlawan legendaries itu mereka bersama-sama mengalahkan duo jahat didalam petualangan lucu untuk playstation move tersebut. Dengan menggunakan kontroler playstation move, pemain sekarang akan mendapatkan pengalaman unik dengan menjadi salah satu karakter favorit tersebut dan menggerakannya sepanjangan pertandingan. Didalam game ini pemain akan dibawa untuk menghancurkan, melempar dan menembaki jalan jalan melalui teka-teki yang imajinatif dan tantangan-tantangan untuk melawan musuh baru.