Feature

[Diary Kru Kotga] 5 Pokemon yang Wajib Kamu Punya untuk Menyerang Gym

oleh: Master-Fakry

Halo Kotakers,

Kembali lagi ke pembahasan tentang Pokemon Go. Meski banyak yang memandang miring kepada gamer yang masih memainkan game ini, namun jangan salah, masih banyak gamer yang ternyata memainkan Pokemon Go.

Pada kesempatan kali ini, Kru Kotga akan membahas tentang Pokemon yang harus kamu miliki untuk dapat menguasai Gym di Indonesia. Tentunya, Pokemon yang Kru Kotga maksud adalah yang mudah untuk didapatkan alias bukan yang langka. Seperti yang mungkin sudah kamu ketahui bahwa Pokemon yang digunakan di Gym untuk bertahan cuma itu-itu saja. Oleh karena itu, Kru Kotga menyimpulkan bahwa tidak perlu memiliki banyak jenis Pokemon untuk menguasai Gym, cukup miliki lima jenis Pokemon saja.

Sebelum masuk ke pembahasan, berdasarkan pengamatan Kru Kotga, Pokemon yang biasa digunakan untuk bertahan di Gym, antara lain Dragonite, Gyarados, Snorlax, Vaporeon, Lapras, Exeggutor walaupu sekarang mulai sedikit yang pakai, dan yang mulai banyak digunakan adalah Rhydon.

Apa saja Pokemon yang wajib untuk dimiliki? Simak penjelasan dan detailnya di bawah ini.

1. Vaporeon


Ini adalah Pokemon yang paling wajib kamu miliki. Keunggulannya di HP (health point) membuat Vaporeon dapat bertahan dari serangan jenis apapun. Ketika Vaporeon telah mendapai CP tinggi, Pokemon berelemen air (water) ini dapat bertahan dari charge attack seperti Hyper Beam dan Solar Beam. Untuk mendapatkan Vaporeon, kamu cukup evolve Eevee dengan menamainya "Rainer".

Kombinasi skill terbaik untuk menyerang adalah Water Gun dan Hydro Pump, sementara untuk bertahan adalah Water Gun dan Aqua Tail/Water Pulse. Biasanya Kru Kotga menggunakan Vaporeon untuk melawan Pokemon dengan CP tinggi, seperti Dragonite, Gyarados, dan Rhydon. Asal kamu tahu saja, walaupun pada akhirnya serangan Vaporeon jadi sangat kecil ketika berhadapan dengan elemen yang kuat terhadap air, namun dikarenakan jumlah HP dari Vaporeon yang tinggi, Pokemon ini masih tetap unggul.

2. Jolteon


Pokemon berelemen petir (electric) ini sangat efektif untuk melawan Pokemon berelemen air seperti Gyarados, dan Vaporeon. Kombinasi skill untuk Jolteon tipe menyerang yang paling bagus adalah Thunter Shock dan Thunter, sementara untuk bertahan kombinasi yang paling bagus menurut Kru Kotga adalah Thunder Shock dan Thunderbolt/Discharge.

Meski kekuatannya sangat unggul terhadap elemen air, namun kamu harus berhati-hati ketika menghadapi lawan dengan skill berdaya serang tinggi seperti Hyper Beam, Hydro Pump dan Solar Beam, dikarenakan jumlah HP Jolteon yang sangat kecil, ia bisa langsung KO. Untuk berubah jadi Jolteon, ganti nama Eevee kamu jadi "Sparky" sebelum melakukan Evolve.

3. Wigglytuff


Meski CP-nya kecil, namun Pokemon ini memiliki jumlah HP yang sangat besar. Perubahan dari Jigglypuff ini dapat bertahan dengan baik dari serangan elemen naga (dragon) dari Dragonite. Pokemon berelemen peri (fairy) ini juga memiliki charge attack, Hyper Beam, dengan poin serangan yang sangat tinggi. Kombinasi skill yang cocok untuk menyerang Gym adalah Pound dan Hyper Beam, sedangkan untuk bertahan adalah Feint Attack dan Dazzling Geam/Play Rough.

4. Seadra


Mungkin banyak gamer yang meremehkan Pokemon yang satu ini. Hanya saja, charge attack dari perubahan Horsea ini tidak bisa dianggap remeh. Seadra adalah Pokemon yang efektif untuk melawan Dragonite. Charge attack yang mungkin didapatkan oleh Pokemon ini, yaitu Hydro Pump, Blizzard, dan Dragon Pulse. Tidak ada yang jelek. Selain itu, Seadra juga berkemungkinan untuk mendapatkan fast move Dragon Breath.

Kombinasi skill yang paling efektif untuk melawan Dragonite adalah Dragon Breath dan Blizzard. Meski skill-nya sangat kuat, namun Seadra tetap memiliki kekurangan dimana jumlah HP yang ia punya sangat rendah. Andaikan Pokemon Go ingin kembali melakukan balancing Pokemon, maka Kru Kotga sangat merekomendasikan Seadra untuk mendapatkan peningkatan jumlah HP.

5. Exeggutor


Pokemon ini sudak eksis sejak pertama kali Pokemon Go rilis. Mudah didapatkan serta memiliki kekuatan serang dan HP yang tinggi. Selain itu, skill-nya pun bagus-bagus. Pokemon bertipe rumput (grass) dan psychic ini berkemungkinan memiliki Solar Beam, charge attack dengan poin serangan yang sangat tinggi. Kombinasi skill paling ideal untuk menyerang adalah Zen Headbut dan Solar Beam, sedangkan untuk bertahan adalah Confusion dan Seed Bomb/Psychic.

Dikarenakan Pokemon ini bertipe rumput, Exeggutor sangat efektif melawan tipe air seperti Vaporeon dan Gyarados. Ia juga dapat bertahan dari charge attack dengan poin serangan tinggi seperti Hydro Pump. Hanya saja perlu diingat kalau perubahan dari Exeggcute ini sangat lemah terhadap Pokemon tipe serangga seperti Pinsir, Scyther dan Parasect.

Baca ini juga :

» Bikin Merinding! Inilah 7 Gaming Urban Legends Yang Menghantui Dunia Maya!
» Ayo Kita Adu Pokemon! Tips dan Trik Cara Bermain Pokemon Unite!
» Menarik! Ini Dia 7 Game Mobile Yang Harus Kalian Coba Pas Rilis Di Indonesia!
» Pas Dengar Langsung Tau! 7 Theme Song Game Paling Ikonik Sepanjang Masa!
» Sambut Mar10 Day, Inilah Fakta Unik dari Game Super Mario Bros Klasik!
Demikianlah lima Pokemon yang mudah didapat tetapi memiliki kekuatan yang sangat tinggi untuk bertarung di Gym, baik untuk keperluan menyerang maupun bertahan. Terlepas dari kelima Pokemon tersebut, Pokemon apa sih yang biasanya kamu gunakan untuk bertarung atau bertahan di Gym? Berikan pendapat kamu di kolom komentar, ya!

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru