Feature

[SPECIAL] Strategi dan Pemahaman Grip di PUBG MOBILE

oleh: ClockWorange
PUBG MOBILE sedang berada dipuncak kesuksesannya saat ini. Mulai menjadi game Esports Mobile tentunya PUBG Mobile menginginkan permainannya lebih realistik agar para pemainnya benar-benar merasakan zona peperangan. Senjata yang bisa dilengkapi dengan berbagai macam attachment membuat game ini terasa lebih real, attachment yang bisa divariasikan memberikan gaya permainan senjata yang berbeda-beda.

Karena PUBG MOBILE memiliki beragam-ragam attachment, apalagi setelah update penambahan attachment, Kru KotGa akan membahas salah satu attachment yang mempengaruhi Horizontal dan vertical recoil yaitu Grip.

Grip

  • Vertical Grip

    Grip yang satu ini bagus dan hampir cocok untuk semua jenis senjata. Dapat membantu pemain mengurangi vertical recoil. Grip ini sangat cocok untuk penggunaan senjata jarang sedang dan jauh dan juga single tap firing.

  • Angled Foregrip

    Grip ini hampir sama dengan vertical grip dan sama-sama bagus disemua senjata, Grip ini mempercepat animasi kalian saat ingin membidik dan mengurangi recoil senjata.

  • Thumb Grip

    Merupakan salah satu dari 3 grip baru yang memiliki manfaat mengurangi waktu animas saat ingin membidik mirip seperti Angled Grip, dan sedikit mengurangi vertical recoil dan juga sedikit meningkatkan stabilitas. Ini merupakan Grip favorite Kru KotGa.

    Grip seperti ini disarankan untuk pemain yang suka menggunakan full spray, dan cocok untuk M416, SCAR-L, AUG, dan UMP9.

  • Light Grip

    Grip yang satu ini cukup untik karena memiliki efek samping. Grip ini menambahkan stabilitas tetapi mengorbankan recoil dan menambahkan waktu recovery recoil.

    Grip yang memerlukan stabilitas seperti ini, cocok untuk mode single, bisa dipasang untuk M416, SCAR-L, dan Vector.

  • Half Grip

    Memiliki kelebihan dan kekurangan sama seperti Light Grip, Half Grip mengurangi recoil dan meningkatkan recoil recovery, tetapi mengorbankan stabilitas. Grip ini kebalikan dari Light Grip.

    Grip seperti ini cocok untuk senjata yang menggunakan burst mode seperti Scar Light, UMP9.


Dari penjelasan di atas Kru KotGa sudah jelaskan kegunaan masing-masing grip dan senjata mana yang paling cocok menggunakannya. Mungkin untuk tips berikutnya Kru KotGa akan jelaskan lebih dalam mengenai Muzzle dan Magazine.

Baca ini juga :

» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
» Auto Kaya! 7 Donasi Paling Menggemparkan di Jagat Streaming Indonesia!
» Transisi Scaramouche Menjadi Wanderer! Rangkuman Update Genshin Impact versi 3.3!
Para pemain pro memiliki kunci untuk mengatasi recoil, seperti yang kalian ketahui recoil semakin acak-acakan saat menggunakan senjata dalam mode full auto. Jika kalian pernah menonton pro player bermain di YouTube atau Twitch kalian pasti memperhatikan mereka yang sering melakukan spray tetapi senjata tetap berada di sasaran tersebut, layaknya senjata ini tidak memiliki recoil. Untuk mendapatkan feeling cara mengatasi recoil, kalian bisa mencoba bermain di Training dan mencoba menembak dengan mode auto, yang kalian perlu lakukan hanya mengarahkan senjata ke arah yang berlawanan dengan recoil tersebut agar senjata kalian terus mengarah ketarget yang diinginkan.

PUBG MOBILE merupakan game yang FPS yang rumit, karena memerlukan pemahaman in-game yang cukup komplex. Strategi dan kemampuan untuk membaca dibutuhkan di PUBG MOBILE apalagi ada faktor pendukung seperti attachment yang bisa membantu kalian untuk mendapatkan Chicken.

Berhubung season 3 baru saja dimulai, kalian memiliki fresh start untuk memulai riwayat statistik yang baru lagi. Dan juga kesempatan bertemu dengan pemain-pemain pro, kalian bisa belajar dari pemain-pemain pro yang memiliki banyak pengalaman in-game.

PUBG Mobile telah diunduh lebih dari 100 juta kali sejak dirilis empat bulan lalu PUBG Mobile dirilis melalui App Store dan Google Play secara internasional pada 19 Maret. Selama minggu pertama ketersediaannya, ini adalah game seluler yang paling banyak diunduh di lebih dari 100 negara. Pada bulan Mei, ia memiliki lebih dari 10 juta pengguna harian di seluruh dunia. Dan sekarang sudah memiliki lebih dari 14 juta pengguna setiap hari. Data ini tidak termasuk pasar utama Asia seperti China, Jepang dan Korea.

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru