Feature

Segala Sesuatu yang Harus Gamer Ketahui Tentang 'Jump Force'

Halaman 2

Unreal Engine 4 hadirkan kualitas grafis game fighting yang menakjubkan

Jump Force dibangun dengan Unreal Engine 4. Sebuah engine yang sudah tidak perlu diragukan lagi kualitasnya. Melalui engine tersebut, jurus-jurus teranyar seperti Shin Tensa Zangetsu milik Ichigo ataupun Rasengan milik Naruto berhasil dihadirkan dengan luar biasa. Para fans disuguhkan dengan sebuah "efek" yang tidak bisa dilihat jika hanya sekedar menonton anime-nya. Karena efeknya yang begitu "sadis", pastikan kamu bisa mengikuti banyaknya efek partikel cahaya yang dikeluarkan oleh jurus-jurus tertentu. Mengingat sistem combat yang ditawarkan juga sangat cepat.

Mode pertarungan yang ditawarkan

Jump Force menghadirkan sistem pertarungan 3V3 dimana kamu dapat mengganti karakter yang kamu gunakan sebebas mungkin dalam sebuah pertarungan. Apabila salah satu karakter yang kamu gunakan mati, maka match berakhir. Selain mode pertarungan tersebut, tentu saja Bandai Namco akan menambahkan story mode. Hanya saja belum diperlihatkan hingga saat ini.

Mengingat saat ini game kompetitif sangat menjamur, tentu saja Bandai Namco kemungkinan besar akan menghadirkan mode multiplayer tentunya. Namun seperti kru KotGa diatas, Bandai Namco masih bungkam mengenai akan seperti apa mode-mode tersebut.

Sistem Character Creation!

Seperti yang sudah kru KotGa sebutkan diatas, Jump Force kemungkinan besar sudah pasti akan mendapatkan mode multiplayer. Nah, melalui ajang Gamescom 2018 diperlihatkan karakter misterius berambut panjang yang menggunakan topi jerami milik Luffy. Hal ini mengonfirmasi adanya fitur Character Creation dimana para pemain dapat membuat avatar sendiri sebelum melawan pemain-pemain lain secara online.

Baca ini juga :

» Fans SAO Merapat! Inilah Deretan Game Sword Art Online yang Wajib Kamu Mainkan
» Para Bintang Terbaik! Inilah Ranking 5 Karakter Paling Overpowered di Jump Force!
» Para Bintang Terbaik, Inilah Karakter Paling OP / Top Tier di Jump Force!
» Inilah Karakter-Karakter yang Berpotensi Meramaikan Jump Force!
» Pemula Wajib Tahu! Ini Dia Tips Dasar-dasar Bermain Tekken 7!
Nah, itulah beberapa hal yang perlu kamu ketahui mengenai Jump Force. Menjadi salah satu proyek teranyar di tahun depan, tentunya Bandai Namco tidak akan menyia-nyiakan potensi yang ada. Seiring berjalannya waktu dan akan diadakannya event-event gaming besar, kedepannya Bandai Namco pasti akan membeberkan informasi terbaru mengenai Jump Force. Kru KotGa pasti akan memperbarui artikel ini.

Jump Force sendiri akan dirilis untuk PS4, Xbox One dan PC via Steam pada 2019 mendatang.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru