Feature

[SPECIAL] Baru Main AOV? Pemula Dilarang Keras Menggunakan 7 Hero Ini!

oleh: Salinolino

Halaman Kedua

Grakk
Sudah bukan hal aneh jika Grak menjadi salah satu hero yang wajib pemula hindari. Pada skill kedua, Grakk dapat menarik musuh lalu menangkapnya. Dan karena skill ini lah para pemula yang nekat menggunakan hero Tank/Mage ini menjadi bahan bully, karena skill yang ia keluarkan selalu tidak pernah mengenai lawan.

Berbeda dari MOBA sebelah, skill kedua Grakk ini cukup lambat, jadi musuh dapat dengan cepat menghindari jika kamu menggunakan skill ini. Cara terbaik untuk menggunakan skill ini yaitu dengan kamu sembunyi di bush atau setidaknya kehadiran kamu tidak terlihat oleh lawan.

Raz
Bisa dikatakan hero yang mengandalkan tinju sebagai serangannya adalah salah satu hero yang memiliki burst damage yang cukup besar di AOV. Raz sendiri memiliki skill pasif yang cukup unik, dimana setiap serangan pertama yang ia berikan ke musuh akan menimbulkan magic damage. Setelah serangan pertama dilancarkan, serangan kedua serta ketiga akan membuatnya maju ke arah musuh.

Karena skill-skill tersebut, hero ini pun cukup sulit untuk digunakan,apalagi untuk pemula yang baru mencoba-coba. Bisa-bisa kamu mendapatkan caci makian dari rekan satu tim.

Baca ini juga :

» Rekomendasi Build Kirara di Genshin Impact versi 3.7
» Rekomendasi Build Yoimiya di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Yae Miko di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Kaveh di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Baizhu di Genshin Impact versi 3.6
Lindis
Hampir sama seperti Grakk, pengguna Lindis sendiri harus memiliki insting yang cukup kuat. Lindis sendiri memang memiliki potensi untuk menjadi hero observer. Kita tahu bahwa skill pertama bisa memunculkan hero yang bersembunyi disemak-semak. Selain itu, saat Lindis berada di semak-semak, maka otomatis hero Archer ini movement speed yang ia miliki akan meningkat dalam beberapa detik. Maka dari itu, Lindis adalah salah satu hero yang penggunanya harus memiliki insting yang kuat.

Nakroth
Hero Assassin ini cukup ditakuti oleh pemain AOV kebanyakan. Jika pro player yang menggunakan hero ini, bersiaplah ajal akan menunggu kamu jika kamu sendirian saat berada di lane. Karena hero ini mengandalkan kelincahan dan serangan cepat, banyak para pemain yang sering melakukan kesalahan saat menggunakan skill kedua miliknya. Apabila kita arahkan ke depan Nakroth justru akan balik ke belakang.

Salah satu yang sering terjadi adalah saat kamu hendak mengejar musuh, justru sebaliknya kamu malah menjauh dari musuh. Meskipun hero ini dapat membunuh lawannya jika dalam keadaan satu lawan satu, akan tetapi perlu kamu ketahui bahwa Nakroth memiliki HP yang tidak banyak. Jika salah perhitungan menggunakan dirinya, maka bukan tidak mungkin kamu yang harus mati.

Nah itulah daftar 7 hero yang dilarang digunakan oleh pemula. Akan tetapi jika kamu berhasil menggunakan daftar hero tersebut, bukan tidak mungkin kamu akan ditakuti oleh lawan-lawan. Meskipun begitu, lebih baik kamu berlatih terlebih dahulu dan memahami skill-skill yang mereka miliki. Jika dirasa sudah paham, barulah kamu bisa bermain di game yang sesungguhnya.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru