Feature

5 Tips Jitu Untuk Menjamin Kemenangan di Crossfire Next Generation

Halaman 2

3. Hindari room yang dipenuhi pemain level tinggi

Menghadapi pemain dengan pangkat yang lebih superior memang dapat meningkatkan skill dan menambah pengalaman bermain, tapi tips ini tidak akan berlaku jika kamu ingin meraih kemenangan beruntun. Tidak mustahil sebenarnya, tapi menghadapi pemain di tingkat level yang sepadan bisa menurunkan resiko dari kekalahan telak. Jadi walaupun berguna untuk meningkatkan skill, menghadapi pemain level tinggi membutuhkan persiapan lebih matang jika tujuanmu memang ingin untuk meraih kemenangan.


4. Bentuk tim terbaik dan usahakan selalu berkomunikasi

Jika kesulitan mendapat kemenangan lewat solo queu, mungkin inilah saat terbaik untuk membentuk tim terbaikmu sendiri. Sebagian besar pemain Crossfire Next Generation dan game FPS lainnya memang hanya bermain bersama squad teman sendiri, tapi ada juga cari lain dimana kamu bisa saling berinteraksi dengan pemain yang tersebar di banyak wilayah. Setelah berhasil mendapatkan teman bermain yang bisa dipercaya, jangan lupa untuk bisa menjalin komunikasi lewat chat atau membahas strategi sebelum menghadapi match.

Baca ini juga :

» Tembak-Tembakkan Dulu Bos! Deretan Game FPS Yang Wajib Kalian Pantau Di Tahun 2022!
» Jago Main Tembak-Tembakan? Ini Dia 7 Game Shooter PC Terbaik di Indonesia 2021!
» Hindari 7 Kesalahan Ini Biar Kamu Makin Jago Main Game FPS dan TPS!
» One Shoot One Kill! 7 AWP Man Terbaik di Dunia Esports!
» Bikin Kangen Pas Masih Jadi Bocil! Game Nostalgia Masa Kejayaan Warnet Indonesia

5. Beradaptasi dan selalu membaca gaya permainan musuh

Tips yang satu ini memang sangat efektif untuk meningkatkan persentase kemenangan, tapi skill individu maupun komunikasi antar rekan lainnya adalah faktor yang harus diperhatikan betul disini. Beradaptasi dengan gaya bermain musuh artinya kamu harus bisa membaca pola permainan musuh dan mencari strategi untuk menghancurkannya. Contohnya jika musuh berusaha untuk melakukan bait dan memilih bermain aman, strategi yang bisa kamu lakukan adalah dengan melakukan flanking dan mendesak disaat bersamaan.

Jadi saat musuh terlalu berfokus pada pemain yang hampir termakan perangkap mereka, kamu akan mendapatkan kesempatan untuk melancarkan serangan kejutan. Tentu saja strategi ini juga tidak dapat diterapkan setiap saat, karena pastinya ada beberapa musuh atau tim yang memiliki kepekaan lebih hebat untuk membaca situasi.

Nah, itu dia beberapa tips yang sering Kru KotGa aplikasikan untuk bisa meningkatkan persentase kemenangan di Crossfire Next Generation. Walaupun tidak terlalu spesifik, semoga tips ini dapat membantumu untuk lebih percaya diri dalam menghadapi setiap pertandingan.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru