Feature

7 Tim Esports yang Aktif dalam Turnamen Esports Indonesia

oleh: Billy Mariza

Halaman 3

5. Onic Esports

Meskipun Onic Esports terbilang baru dalam kanca dunia Esports, namun mereka tidak kalah hebatnya dengan tim-tim esports yang sudah ada di Indonesia. Bahkan dalam Divisi Mobile Legends, mereka berhasil membungkam dominasi EVOS dan RRQ yang selama ini cukup dikenal dalam turnamen-turnamen Mobile Legends.

Tepatnya dalam perhelatan Piala Presiden Esports 2019, Enic Esports berhasil keluar sebagai Juara Pertama, setelah berhasil mengalahkan Louvre JG di dalam Babak Final. Sekaligus membuktikan mereka juga layak untuk diperhitungkan khususnya dalam divisi Mobile Legends.

Onic juga memiliki total 6 divisi, yaitu Mobile Legends, Arena of Valor (AOV), PUBG Mobile, DOTA 2, Free Fire, hingga FIFA 19.

Baca ini juga :

» Pionir Esports Indonesia! 7 Atlet Esports Legendaris Indonesia!
» Indo Pride! Arjuna Indonesia yang Berprestasi di Ajang Esports Internasional!
» Sang Raja dan Landak Kuning Masih Terdepan! Inilah Prediksi Juara MPL Indonesia Season 9!
» Ditukar Ginjal saja Tidak Cukup! 7 Pemain Esports Indonesia yang Memiliki Harga Termahal!
» WORLDS Pertama, MPL ID Ketiga! 7 Turnamen Esports Paling Banyak ditonton Pada Tahun 2021!
6. The Prime Esports

Sama seperti BOOM ID, The Prime sendiri cukup dikenal oleh divisi DOTA 2nya, sebelumnya tim ini sendiri bernama TP.NND yang kemudian berganti namanya menjadi The Prime. Setelah berganti nama merekapun cukup aktif melakukan ekspansi-ekspansi untuk divisi-divisi game lainnya.

Dalam PBNC Season 1 beberapa waktu yang lalu, The Prime berhasil menempatkan diri menjadi Runner-Up meskipun mereka harus takluk dari RRQ.TCN yang tampil gemilang di turnamen tersebut. Sungguh sayang, beberapa hari yang lalu The Prime resmi membubarkan divisi yang membuat nama mereka cukup di kenal yaitu DOTA 2 yang di konfirmasi resmi oleh akun twitter mereka.

7. Louvre JG

Ini adalah tim esports yang sudah gak asing lagi bagi para penikmat dunia esports khususnya Mobile Legends. Bagaimana tidak, tim ini merupakan salah satu yang terbaik di Indonesia bahkan dalam MPL Season 2 mereka berhasil menjadi pemenang.

Tim Esports yang juga merupakan salah satu sokongan dari Louvre Hotels Group ini sudah memiliki divisi game lain, seperti DOTA 2 dan PUBG Mobile.

Itulah 7 tim esports yang selalu aktif dalam turnamen-turnamen esports di Indonesia, dan selalu mencetak prestasi serta mengharumkan nama Indonesia dalam turnamen-turnamen skala internasional. Jadi gimana Kotakers? yang mana tim esports favorit kamu?

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru