Feature

Banyak yang Keren, Inilah Daftar 10 Game yang Paling Diantisipasi di E3 2019!

Halaman 2

6. Dino Crisis Reboot/Remake

Rumor soal kebangkitan Dino Crisis memang sudah menjadi perbincangan sejak bertahun-tahun lamanya, namun bocoran beberapa detail terbaru yang muncul tahun ini adalah yang paling meyakinkan. Selain laporan soal bocoran presentasi Microsoft di E3 2019 dari forum ResetEra, pihak Capcom kabarnya juga tengah mengembangkan beberapa game yang menggunakan RE Engine sebagai basis utamanya. Tebakan yang realistis tentunya kalau salah satu game tersebut berakhir sebagai Dino Crisis.


7. Resident Evil 3 Remake

Rumor yang menyelimuti Resident Evil 3 Remake saat ini sudah sangat tebal dan bisa dikompilasi dalam sebuah catatan panjang. Saking banyaknya, keberadaan game ini bisa dibilang sudah terlihat samar-samar dan siap memperlihatkan wujudnya kapan saja. Fakta kalau Capcom mengembangkan Resident Evil 2 Remake yang juga memiliki asset dan pondasi cerita yang berhubungan dengan sekuelnya, akan lebih mudah pastinya bagi Capcom untuk mengembangkan Resident Evil 3 Remake. Perlu diingat juga kalau seri ketiganya ini adalah satu-satunya game utama Resident Evil yang belum pernah dirilis ulang.

Baca ini juga :

» ACTION RPG Open World Terbaru Capcom, Bisa Panjat Monster, AI Canggih, dan Dunianya Luas!
» Bersiaplah! Ini DIa 7 Upcoming Game Dari Square Enix Yang Bakalan Mantep!
» Ini Dia Ciri Khas yang Wajib Ada di Game Resident Evil Berikutnya!
» Ternyata Beda Banget! Inilah 5 Perubahan Baru yang Ada di Lost Saga Remastered!
» Jadi Pengen Beli! Inilah Deretan Game Next-Gen PS5 yang Wajib Kamu Tunggu!

8. GR "Great Rune"

Pasca rilisnya Sekiro: Shadows Die Twice yang berhasil menjadi salah satu rilis game terbaik tahun ini, sebagian besar fans pastinya penasaran akan proyek apa lagi yang tengah From Software siapkan saat ini. Dugaan sementara mengindikasikan kalau mereka tengah mengembangkan seri terbaru Armored Core, sekuel Bloodborne atau sebuah game Battle Royale, namun bocoran rumor terbaru dan laporan dari YouTuber Spawn Wave mengklaim kalau mereka tengah bekerjasama dengan pengarang Game of Thrones - George R. R. Martin dalam proyek game terbaru. Laporan dari orang dalam menyebut kalau proyek ini berjudul GR "Great Rune," sebuah game open-world bertema mitologi norse yang akan mengusung gameplay dengan tingkat kesulitan tinggi.

9. Star Wars Jedi: Fallen Order

Seolah tidak ingin membuat para gamer terus berspekulasi dan menyebarkan rumor menyimpang soal game terbaru Star Wars, beberapa waktu lalu EA dan Respawn akhirnya resmi mengumumkan game terbarunya ini yang berjudul Star Wars Jedi: Fallen Order. Mereka juga sudah mengonfirmasi kalau Star Wars Jedi: Fallen Order adalah game yang sepenuhnya berfokus pada single player. Ini artinya para gamer hanya akan disuguhkan dengan konten cerita yang dibangun serius dan bebas dari microtransaction, sebuah pengalaman bermain yang memang tidak disangka akan hadir di salah satu game terbaru dari EA.


10. The Elder Scrolls VI

Diumumkan tahun lalu lewat teaser perdana yang hanya menampilkan latar dunia dataran hijau dan pegunungan luas membentang, The Elder Scrolls VI bisa dibilang adalah salah satu game RPG terbesar, ambisius, dan yang paling dinantikan saat ini. Pengembangannya memang akan memakan waktu lama dan kemungkinan baru akan dirilis untuk konsol generasi selanjutnya, namun hal tersebut tidak menutup kemungkinan bagi Bethesda untuk memperlihatkan video gameplay atau trailer baru di ajang E3 2019.

Nah, itulah list dari 10 game yang wajib diantisipasi di ajang E3 2019. Sebenarnya masih ada beberapa game lain yang dirumorkan akan muncul, tapi bukti yang menguatkan rumor tersebut sayangnya belum meyakinkan dan bisa saja hanya sebatas harapan palsu.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru