Feature

Tips Menang Solo Pada Mode Squad PUBG MOBILE di Map Sanhok

oleh: Reza Alif
Biasanya dalam memainkan PUBG MOBILE pastinya akan bermain menjadi satu tim. Tapi seringkali saat bermain dengan satu tim random kita akan kesulitan karena cara bermain yang tidak sama, bahkan berujung menjadi toxic.

Nah disaat seperti ini banyak pemain yang mencoba untuk bermain solo pada mode squad. Meski mode khusus solo sebenarnya ada pada PUBG MOBILE, namun karena tidak menaikkan tier utama dan poin yang didapatkan tidak lebih banyak dari mode squad, banyak pemain menempuh jalur ini.

Tapi bermain solo di mode squad pastinya sangat sulit. Kali ini Kotak Game akan memberikan tips agar kamu bisa menang saat bermain solo di mode squad pada map Sanhok.

Baca ini juga :

» Invasi! Organisasi Esports Indonesia yang pernah Membuka Cabang diluar Indonesia!
» Juara Turnamen, Auto Kaya! 7 Turnamen Esports dengan Prize Pool Terbesar di Dunia!
» Semakin Maju! Inilah 5 Game Esports yang Akan di Pertandingkan di Ajang PON XX 2021 Papua!
» Perluas Pasar! 7 Game Online PC Yang Diadaptasi Menjadi Game Mobile!
» Unpredictable! 7 Keajaiban Yang Pernah Terjadi di Kancah Esports Dunia!
Pilih tempat dan jarak terjun

Sebenarnya ini adalah titik krusial di mana sebagai the one man only kamu wajib turun lebih dahulu dibandingkan pemain lain, jika tidak kamu bisa terbunuh dengan cepat karena pemain lain pastinya akan segera mengambil senjata apalagi jika satu tim.

Pilihlah tempat turun paling strategis antara jarak 700m-1200m. Untuk jarak dibawah 1200m kamu bisa menggunakan teknik terjun miring dengan menarik analog kiri ke posisi 45 derajat dan analog kanan ke arah atas. Teknik ini akan membuat kecepatan terjunmu menjadi maksimal.

Jika kamu memilih jarak 1200m kamu harus menggunakan teknik terjun dengan menahan analog kiri dan kanan ke arah bawah secara bersamaan, tentunya harus mengarah ke tempat pendaratan yang dituju.

Untuk tempat jika kamu player bar bar, kamu bisa memilih Bootcamp untuk tempat terjun, tapi ingat mulailah dari pinggir karena banyak tim yang mengincar area tengah. Jika kamu ingin bermain aman, kamu bisa pilih tempat dengan looting item yang melimpah seperti Lakawi atau Camp Bravo.

Bermainlah seperti Hitman

Pasti kalian tau Hitman kan? Karakter pembunuh yang kerap menghabisi targetnya secara diam-diam. Nah jika kamu bermain solo pada mode squad kamu harus bermain seperti ini. Jangan pernah mengkontes satu squad secara langsung karena selain sangat sulit, tim lain dari arah berbeda dapat dengan mudah membunuhmu.

Pilihlah tempat yang memiliki banyak bangunan atau bebatuan, karena kamu harus dengan lincah berpindah dari satu bangunan ke bangunan lain untuk memecah tiap tim yang sedang kamu targetkan atau bahkan melakukan rush padamu. Jika sudah terpecah kamu bisa dengan mudah menghabisinya satu persatu.

Fitur Index :

  1. Halaman 2

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru