Feature

Deretan Game Eksklusif yang Sudah Bisa Dimainkan di Emulator PS3 - RPCS3!

Berbicara mengenai perkembangan perangkat gaming untuk memainkan berbagai game tentunya tidak akan ada habisnya, apalagi PC dengan segudang komponen yang bisa dipilih. Komponen yang semakin canggih memungkinkan PC untuk menjalankan emulator, bahkan untuk konsol sekelas PlayStation 3 sekalipun yang dianggap masih berat.

Disisi lain, tim dibalik pengembangan RPCS3 juga semakin gencar dalam merilis berbagai pembaharuan selama beberapa bulan terakhir ini. Hasilnya? Sudah banyak game eksklusif yang bisa dimainkan dengan lancar. Game eksklusif disini, artinya game yang memang tidak ada versi PC dan hanya tersedia di konsol. Apa saja game tersebut? Yuk simak artikelnya!

Baca ini juga :

» Bisa Minum Lewat Headset hingga Cukuran RGB, Deretan Joke Brand Gaming di April Mop!
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
1. Persona 5

Sumber: Atlus

Jika sebelumnya emulator PS3 baru bisa memainkan Persona 5 dengan settingan minimal dan masih terdapat cukup banyak glitch, kini versi terbarunya sudah semakin lancar memainkannya, bahkan dengan settingan 4K atau framerate 60 FPS sekalipun.

Serial Persona 5 ini sendiri mengkisahkan para pahlawan "penjahat" yang telah mengguncang kota besar dengan menjadi "Heart's Phantom Thieves" atau menjadi sosok yang jahat. Kelompok ini telah memberitahukan lebih dulu kepada orang-orang untuk mengakui kejahatannya dan perubahan yang telah dialami kelompok tersebut. Kelompok ini mencuri "hati yang busuk" dari "orang dewasa yang busuk" demi mengubah dunia.

2. Drakengard 3
Sumber: Platinum Games

Belum lama ini, sang developer RPCS3 telah resmi mengumumkan bahwa salah satu game teranyar di PS3 - Drakengard 3, sudah bisa dimainkan dengan lancar di RPCS3. Tidak cuma sekedar lancar, melainkan juga bisa dimainkan dengan framerate 60 FPS.

Bagi kamu yang masih asing, Drakengard 3 adalah salah satu game esklusif di PlayStation 3 dan menjadi seri ketiga pada salah satu game teranyar besutan Platinum Games tersebut. Game tersebut menawarkan genre hack n slash RPG dengan jalan cerita yang menarik serta kualitas grafis yang fantastis pada masanya.

3. Demon Souls
Sumber: From Software

Belakangan ini meang sang developer RPCS3 makin mudah untuk memberikan optimisasi untuk emulator besutannya agar bisa menjalankan berbagai game dengan lancar. Yang terbaru? Salah satu game eksklusif - Demon's Souls kini sudah bisa dimainkan dengan framerate 60 FPS sekalipun.

Demon Souls bisa dibilang adalah cikal-bakalnya seri Dark Souls yang saat ini sangat populer. From Software memang pintar dalam meracik game sulit namun menagihkan sejak dulu. Sudah mencoba seluruh seri Dark Souls di PC namun belum mencicipi Demon Souls? Mungkin ini adalah saat yang tepat.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru