Feature

Wajib Upgrade HP Kentang! Ini 5 Game Mobile yang Paling Dinantikan Perilisannya - Part 3

Halaman 2

3. Ragnarok Tactics

Sumber: Official Gravity Entertaiment

Gravity Entertaiment akan mengusung game dengan IP Ragnarok Online kembali. Gravity Entertaiment memakai nama Gravity Game Tech dan berbasis di Thailand. Namun game yang populer di awal tahun 2000-an ini tidak hadir dalam genre MMORPG. Melainkan satu genre lain yaitu genre strategi dan idle. Kamu bisa pra-registrasi melalui halaman ini.

Game ini pun akan mengusung tema 3D. Sebagai pemain, Kotakers harus mengatur tentara yang berupa karakter Ragnarok agar bisa membasmi kejahatan di Benua Midgard. Banyak monster ikonis yang bisa Kotakers hadapi di game satu ini. Tak hanya membawa rasa nostalgia, Ragnarok Tactics akan membawa segudang fitur tambahan untuk para pemainnya yang membuat game ini tidak membosankan.

4. League of Legends: Wild Rift

Sumber: Official Riot Games

Riot Games telah mengumumkan versi mobile game tersebut dengan judul League of Legends: Wild Rift pada 16 Oktober kemarin. Rencananya, League of Legends: Wild Rift akan dirilis untuk Android dan juga iOS pada tahun 2020. Kamu juga sudah bisa melakukan pra-registrasi melalui halaman Google Play.

League of Legends: Wild Rift bukanlah port langsung dari versi PC. Riot Games memastikan bahwa game tersebut memang dibangun dari awal dengan berbagai animasi, mekanisme gameplay, hingga kualitas grafis yang memang disesuaikan untuk mobile dan konsol. League of Legends: Wild Rift juga dipastikan tidak mendukung cross-play antar pengguna PC, mobile, atau konsol.

5. Lokapala

Sumber: Official Anantarupa Studio

Akhir-akhir ini Lokapala tengah disorot oleh publik. Hadir di beberapa event besar akhir-akhir ini, Lokapala berusaha merebut hati para penggemar MOBA tanah air ditengah gempuran game-game dari luar negeri. Game besutan Anantarupa Studio ini memiliki unsur ala Indonesianya sendiri. Seperti sebutan Ksatriya bagi para pemainnya hingga tagline yang berbunyi "Jagad Ing Caturyuga Manjing Manunggal".

Ada salah satu hal yang menarik untuk diperhatikan. Jika game Multiplayer Battle Online Arena (MOBA) biasanya memiliki kemiripan satu sama lain. Lokapala nampaknya sedikit berbeda. Mereka mengembangkan karakternya sendiri. Salah satu karakter yang menarik perhatian adalah karakter Garuda Indonesia yang telah diumumkan beberapa waktu lalu. Kamu bisa pra-registrasi melalui halaman ini.

Nah, itulah 5 game mobile yang paling dinantikan perilisannya. Sebenarnya masih banyak, tapi menurut kru KotGa setidaknya kelima itulah yang layak untuk dinantikan, entah karena mekanisme gameplay yang seru, ataupun berbagai fitur hingga kualitas grafis yang memukau untuk ukuran game mobile. Jika kamu memiliki tambahan, jangan ragu untuk menyebutkannya di kolom komentar ya!

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru