Feature

Total Hadiah 1 Miliar Rupiah! 7 Alasan Gamer Harus Ikut RIC 2020

oleh: Reza Alif

Halaman 2

5. Menambah pengalaman berkompetisi di esports Indonesia


Sumber: Ragnarok

Sebagai gamer, menjadi atlet esports adalah impian hampir setiap gamer di masa sekarang, di mana esports sudah menjadi sorotan, bahkan di dunia. Namun, untuk menjadi seorang atlet esports, pastinya harus memiliki pengalaman dan jam terbang yang cukup tinggi.

RIC 2020 tentu menjadi tempat yang tepat untuk kamu merasakan pengalaman menjadi seorang atlet esports, melalui sebuah turnamen dengan taraf yang cukup tinggi dan berskala besar. Pastinya pengalaman ini akan sangat berharga untuk setiap gamer.

Baca ini juga :

» Bikin Merinding! Inilah 7 Gaming Urban Legends Yang Menghantui Dunia Maya!
» Cara Jadi Sultan Di ROX! ini 5 Tips Kaya Raya Dengan Farming Crystal
» Ragnarok X: Next Generation Resmi Meluncur, Jelajahi Midgard Dengan Sahabat Baru
» Impresi Nostalgia Epik Bersama Ragnarok X: Next Generation
» Bikin Kangen Pas Masih Jadi Bocil! Game Nostalgia Masa Kejayaan Warnet Indonesia
6. Bertemu pemain-pemain Ragnarok terhebat dari seluruh Indonesia


Sumber: Ragnarok

Setiap bermain Ragnarok, bertemu dengan para pemain kuat adalah suatu hal yang sangat menarik dan membuat kita bersemangat, apalagi jika kita bisa bertarung bersama atau melawannya dalam game tersebut.

Namun, pada RIC 2020 tak hanya bertemu sebagai karakter dalam game, kamu juga bisa bertemu dan berhadapan langsung secara nyata dengan para pemain Ragnarok terhebat dan terkuat dari seluruh Indonesia.

7. Meraih prestasi sebagai gamer di bidang esports


Sumber: Ragnarok

Jika kita tadi kita membicarakan hadiah yang melimpah serta pengalaman berharga bagi setiap gamer yang ikut serta. Pastinya, mengikuti RIC 2020 adalah sebuah prestasi yang patut dibanggakan sebagai seorang gamer.

Apalagi, jika kamu berhasil memenangkan turnamen ini, pastinya prestasi ini akan membuat kamu menjadi gamer yang terpandang dan tak hanya sekedar gamer biasa. Kamu bisa membuktikan bahwa gamer juga bisa berprestasi di bidangnya.

Itulah 7 alasan gamer harus ikut RIC 2020. Jadi, jika kamu ingin menjadi gamer yang lebih dari gamer biasa atau kamu punya impian untuk jadi atlet esports, RIC 2020 adalah ajang yang tepat untuk kamu menunjukkan kemampuanmu.

Buat kamu yang ingin mendaftar dan mengikuti Ragnarok Indonesia Championship, kamu bisa klikDISINI

KotakGame

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru