Feature

Tetap Rame! Inilah 7 Game Lama yang Masih Banyak Dimainkan Oleh Para Gamer!

oleh: Billy Mariza


Banyak dari game yang tidak bisa bertahan melawan waktu dan mau tidak mau harus menutup gamenya, ataupun membiarkan gamenya sepi begitu saja. Namun banyak juga dari game lawas masih eksis hingga sekarang dimana sudah banyak sekali game yang memberikan pengalaman lebih menantang yang tentunya sudah berbeda dengan game yang sudah ada.

Kru KotGa akan memberi kamu tujuh game lawas yang bisa kamu mainkan karena masih banyak yang memainkannya. Gak percaya? Yuk langsung saja baca ulasannya dari Kru KotGa!

Baca ini juga :

» Bisa Minum Lewat Headset hingga Cukuran RGB, Deretan Joke Brand Gaming di April Mop!
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
1. Clash of Clans

Sumber: Clash of Clans

Clash of Clans adalah game Real Time Strategy Mobile yang dikembangkan oleh Supercell yang mana game ini menuntut kamu untuk membangun komunitas, melatih tentara, dan menyerang gamer lain untuk mendapatkan sumber daya alam. Meskipun game ini dirilis pada 2012 yang lalu namun game ini masih sangat eksis hingga sekarang.

Dalam pantauan Kru KotGa game ini selalu berada di 10 besar Top Grossing Google Play, yang mana itu artinya masih banyak gamer yang melakukan mikrotransaksi di dalam gamenya. Dengan gamer yang masih aktif, tentunya belum telat untuk kamu ingin mencoba memainkan game ini sekarang.

2. Subway Surfer

Sumber: Subway Surfer

Subway Surfer merupakan permainan endless runner mobile game yang mana game ini tersedia untuk Android dan iOS. Game ini cukup simpel, kamu hanya harus mengendalikan avatarmu untuk bisa menghindari obstacle-obstacle yang ada dan meraih skor tertinggi. Meskipun game ini telah dirilis pada 2012, game ini masih cukup banya gamer yang memainkannya. Termasuk kamu mungkin?

Fitur Index :

  1. Halaman 2
  2. Halaman 3

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru