Feature

Jadi Nolep! Ini Deretan Game dengan Durasi Bermain Terlama di Dunia

oleh: Reza Alif
Setiap game kecuali game kompetitif dan MMORPG, pastinya punya durasi bermain dari awal hingga tamat sesuai jalan ceritanya. Biasanya kita akan mengarungi berjam-jam waktu bermain untuk menamatkan sebuah game bahkan hingga berhari-hari.

Nah, ada beberapa judul game yang memiliki cerita sangat panjang dan alhasil membuat durasi permainannya jadi sangat lama, bahkan hingga menyentuh waktu ratusan jam. Nah, kali ini kru KotGa telah mengumpulkan deretan game dengan durasi bermain paling lama di dunia.

Berikut ulasannya!

Baca ini juga :

» Rekomendasi Build Baizhu di Genshin Impact versi 3.6
» Gak Nyangka Demen Ngegame! 7 Game Favorit Raditya Dika!
» Indopride! Ini Dia 7 Game Yang Berhasil Membanggakan Indonesia!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
1. The Witcher 3: Wild Hunt GOTY

Pemenang Game of The Year pada tahun 2015 dari the Game Awards ini menjadi salah satu game yang memiliki jalur cerita dan peta open world yang sangat luas, bahkan 30 kali lebih luas dibanding game seri sebelumnya.

Karena itu, game buatan CD Projekt Red ini harus diselesaikan dengan waktu yang cukup lama. Setelah banyak yang menamatkan game ini, rata-rata membutuhkan waktu sekitar 52 jam untuk sekedar menyelesaikan cerita utamanya saja. Untuk menyelesaikannya secara keseluruhan data menunjukkan rata-rata pemain menghabiskan waktu hingga 191 jam.

2. The Elder Scrolls V Skyrim

Dirilis pada tahun 2011, game The Elder Scrolls V Skyrim, menjelma menjadi game dengan kehidupan virtual yang sangat luas dan luar biasa. Game rilisan Bethesda di seri yang kelimanya ini menghadirkan RPG petualangan Dragonborn melalui legenda bangsa Nord di Skyrim.

RPG yang sangat kompleks ini memang dilaporkan begitu menyita banyak waktu untuk memainkannya, meskipun mengasyikkan. Menurut data yang didapat rata-rata main story dari game ini harus diselesaikan tiap pemain hingga 33 jam lebih, namun untuk menyelesaikannya secara keseluruhan harus menghabiskan durasi hingga 224 jam.

3. Fallout 4: GOTY

Menceritakan kehidupan di tengah kiamat yang terjadi di bumi, Fallout 4 pun mampu meraih gelar Game of The Year di tahun 2015 pada British Academy Game Awards atau BAFTA Awards. Fallout pun akan mengajak kamu berpetualang melalui dunia yang telah hancur dan menjalankan misi untuk menyelesaikan ceritanya.

Bersaing dengan The Witcher 3 di tahun 2015, Fallout 4 juga menghadirkan game dengan durasi bermain yang terbilang sangat lama. Rata-rata pemain harus menghabiskan 31,5 jam untuk menamatkan cerita utamanya. Meski lebih rendah dari The Witcher 3, namun untuk menyelesaikan secara keseluruhan Fallout 4 membutuhkan waktu yang benar-benar lama sekali, yaitu 228 jam.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru