Meski saat ini sudah ramai hype tentang kehadiran konsol next gen dari PlayStation alias PlayStation 5. PlayStation 4 masih menjadi salah satu primadona di kalangan pecinta konsol. Hal ini terbukti hingga akhir 2019 lalu, PlayStation 4 masih terjual dengan baik. Beberapa game juga hanya rilis di PlayStation 4 dan tidak memiliki versi lain baik di XBOX atau PC.
Baca ini juga :
Jika menarik kebelakang, game apakah yang memiliki predikat paling banyak terjual alias terlaris sepanjang masa di konsol satu ini? Berikut adalah beberapa data yang berhasil Kru KotGa kumpulkan lewat beberapa website resmi yang membahas hal ini.
1. Uncharted 4: A Thief's End
Sumber: PlayStation YouTube
Game besutan Naughty Dog ini laku sebanyak 16 Juta Copy di seluruh dunia. Rekor penjualannya dalam satu regional adalah terjual sebanyak 800 Ribu Copy di retailer daerah Amerika Serikat. Game yang menceritakan kelanjutan petualangan Nathan Drake mencari harta karun tersembunyi ini memukau penonton di acara E3 sebelum rilis di tahun 2016. Karena itu, game ini laris hingga puluhan juta copy.
2. Marvel Spider-Man
Sumber: Marvel Entertainment YouTube
Baru rilis pada tanggal 7 September 2018 secara global, game Marvel Spider-Man laku sebanyak 13,2 Juta Copy. Game yang dikembangkan oleh Insomniac Games dan dipublikasikan oleh Sony Interactive Entertainment ini mencetak penjualan di Jepang dengan total penjualan 121 Ribu Copy di retailer resmi. sisanya tentu saja dijual secara online dan di retailer luar Jepang. Game yang menceritakan petualang Peter Parker ini memang bisa dibilang cukup menarik karena mampu memanfaatkan kondisi lingkungan sekitar.
3. God of War
Sumber: PlayStation YouTube
Berbeda tipis dengan Spider-Man, God Of War mencetak penjualan dengan 10 Juta Copy. Jika dibandingkan dengan dengan Uncharted 4 diatas, God of War ternyata mencatatkan penjualan 1 Juta Copy di Retailer Amerika Serikat. Petualangan Kratos ternyata membius pengguna konsol. Apalagi ada jalan cerita baru yang cukup menarik. Siapa nih Kotakers yang sudah mencoba game ini?