Feature

Harus Tahu! Ini Tips dan Trik Jadi Petualang Jagoan di Dragon Raja SEA Untuk Para Pemula

oleh: Reza Alif
Semenjak kemunculannya game ini memang sangat memukau banyak gamer di berbagai belahan dunia, khususnya Indonesia sejak game ini dirilis bulan Mei lalu. Dengan cepat, Dragon Raja SEA menjadi salah satu game paling populer di halaman Play Store.

Dragon Raja SEA membawa petualangan MMORPG baru untuk para penggiat RPG di Indonesia. Berbagai macam fitur, serta detail dari setiap stats karakter yang sangat kompleks, membuat game tersebut menjadi game MMORPG Mobile yang paling sempurna sejauh ini.

Namun, untuk para pemula di scene game MMORPG, Dragon Raja SEA terlihat sebagai game yang memiliki banyak sekali hal yang harus dipelajari. Karena itu kru KotGa akan memberikan tips dan trik bermain Dragon Raja SEA bagi para pemula.

Yuk, simak ulasannya!

Baca ini juga :

» Rekomendasi Build Kirara di Genshin Impact versi 3.7
» Rekomendasi Build Yoimiya di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Yae Miko di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Kaveh di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Baizhu di Genshin Impact versi 3.6

Pilih Hero yang Sesuai dengan Gaya Bermain




Sumber: Dok. KotakGame

Pada Dragon Raja SEA saat pertama kali bermain, kamu akan disuguhkan dengan 4 Class yang bisa kamu buat karakternya. Diantaranya ada Blade Master, Gunslinger, Assassin dan Soul Dancer. Keempat class ini memiliki cara bertarungnya masing-masing jadi kamu harus memilih sesuai gaya bermainmu.

Jika kamu suka dengan pertarungan jarak dekat, kamu bisa menggunakan Blade Master. Dengan Class yang pastinya menggunakan senjata pedang ini, kamu akan memiliki Hero dengan serangan yang sangat kuat serta defense yang tebal.


Sumber: Dok. KotakGame

Namun, jika kamu suka dengan pertarungan jarak jauh, pastikan kamu memillih Gunslinger. Gunslinger adalah Hero yang menggunakan senjata pistol untuk menyerang lawan. Kelas ini juga cukup mudah dalam peningkatannya serta pemilihan equipnya, jadi sangat bagus untuk pemula.

Kemudian ada Assassin, Class dengan karakter yang mampu menghasilkan serangan dengan Burst Damage atau damage besar dalam sekali serang. Kemudian sebagai Assassin kamu memiliki fleksibilitas serang, karena bisa pada jarak jauh ataupun jarak dekat.

Terakhir ada Soul Dancer, Class dengan karakter support dalam pertarungan. Kamu akan menjadi karakter yang berguna pada saat party karena dapat membantu dari segi serangan dan pertahanan untuk teman-teman kamu.

Perhatikan pilihan percakapan




Sumber: Dok. KotakGame

Sebagai MMORPG yang berbasis Story, Dragon Raja memiliki elemen visual novel yang mana kamu akan disuguhkan pilihan percakapan yang memiliki dampak bagi pertumbuhan karaktermu. Setiap jawaban untuk menjawab NPC harus diperhatikan karena stats karaktermu akan naik sesuai jawabanmu.

Seperti misalnya jawaban kamu seperti tidak peduli dengan karakter NPC tersebut, nantinya karakter kamu akan meningkatkan poin anti-social karena kamu dianggap sebagai pemain yang tidak memiliki rasa sosial, nantinya juga akan berdampak pada pertumbuhan karakter yang menjadi kurang baik.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru