Feature

7 Game Eksklusif yang Sudah Bisa Dimainkan di Emulator Switch Untuk PC

Terlalu cepat, mungkin adalah kata yang tepat untuk menggambarkan perkembangan emulator konsol Switch, Ryujinx dan Yuzu. Apapun bisa terjadi begitu saja dengan cepatnya dengan makin berkembangnya teknologi. Hal inilah yang terjadi pada pengembangan emulator Nintendo Switch.

Bukan cuma sekedar memainkannya, tapi juga bisa membuat kualitas grafisnya menjadi sedikit lebih ciamik dari sebelumnya. Asalkan kamu memiliki cartridge game Nintendo Switch, kamu bisa memainkan game tersebut melalui emulator. Lantas, game apa saja yang sudah lancar dimainkan di emulator Switch, yuk simak artikelnya!

Baca ini juga :

» Bisa Minum Lewat Headset hingga Cukuran RGB, Deretan Joke Brand Gaming di April Mop!
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!

1. Xenoblade Chronicles: Definitive Edition


Xenoblade Chronicles: Definitive Edition adalah salah satu game eksklusif Switch yang belum lama ini telah dirilis. Mengejutkannya, emulator Yuzu sudah bisa memainkannya dengan lancar. Meskipun disisi lain banyak terdapat bug-bug minor, setidaknya secara keseluruhan masih bisa dimainkan. Oh ya, dibutuhkan juga spesifikasi yang memadai.

Xenoblade Chronicles: Definitive Edition hadir dengan banyak perombakan baru dari seri originalnya. Selain peningkatan signifikan dari segi grafis, remaster dari semua soundtrack, serta desain UI baru yang terlihat lebih mulus, versi Definitive Edition ini juga menawarkan segmen epilog baru yang diberi nama Future Connected. Epilog ini menceritakan petualangan Shulk dan Melia di Bionis Left Shoulder.

2. Astral Chain


Saat ini, emulator RyujinX kembali menunjukkan perkembangan terbarunya. Setidaknya, emulator tersebut sudah bisa memainkan salah satu game esklusif Switch, Astral Chain. Hasilnya? Terbilang sangat lancar, bahkan pada momen seperti adegan pertarungan. Meskipun disisi lain masih ada sedikit stuttering, namun tidak menganggu keseluruhan permainan.

Astral Chain adalah game action hack and slash yang mengambil setting dunia futuristik dengan tema urban yang kental. Karakter yang kamu mainkan sendiri adalah bagian dari unit pasukan elit kepolisian yang harus bertarung melawan ancaman monster raksasa.

3. Animal Crossing: New Horizons


Salah satu game yang sedang heboh saat ini adalah Animal Crossing: New Horizons. Menariknya, game tersebut sudah bisa dimainkan salah satu emulator Switch untuk PC, RyujinX. Sayangnya, kamu membutuhkan spesifikasi PC yang memadai untuk memainkan dan performa yang dihasilkan juga belum terlalu stabil.

Animal Crossing: New Horizons adalah video game simulasi kehidupan layaknya Harvest Moon yang dikembangkan dan diterbitkan oleh Nintendo untuk konsol video game Nintendo Switch. Animal Crossing: New Horizons bisa dibilang memiliki hype yang begitu besar disaat tagar #DiRumahAja semakin dikumandangkan. Bagaimana tidak, game yang satu ini akan menuntut kamu untuk bereksplorasi untuk membangun sebuah pulau. Tidak hanya sendirian, kamu juga bisa membangunnya bersama teman kamu.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru