Feature

Weekend Seru! Inilah 10 Rekomendasi Game Minggu Ini yang Harus Gamer Coba Mainkan

Halaman 2

6. Project Cars 3


Sumber: Official Slightly Mad Studios

Project CARS 3 adalah game racing next generation yang dikembangkan oleh Slightly Mad Studios dan diterbitkan oleh Bandai Namco Entertainment. Game ini membuat para gamers mendapatkan pengalaman balapan yang sesungguhnya.

Tersedia untuk: PC, PlayStation 4, Xbox One

7. HITMAN


Sumber: Official IO Interactive A/S

Menampilkan semua lokasi dan episode dari season pertama, yaitu Paris, Sapienza, Marrakesh, Bangkok, Colorado, dan Hokkaido. Sebagai seorang Agen, kamu akan menjadi seorang tentara bayaran untuk menyelesaikan berbagai misi menantang. Saat kamu menjalankan misi dan kontrak, senjata baru, item dan peralatan akan tersedia untuk digunakan pada semua lokasi. Saat ini, HITMAN sedang gratis hingga 3 September 2020 di Epic Games store.

Tersedia untuk: PC, Gratis di Epic Game Games Store

Baca ini juga :

» Bisa Minum Lewat Headset hingga Cukuran RGB, Deretan Joke Brand Gaming di April Mop!
» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Tahun 2023 Penuh Game Keren! Ini Dia List Game Yang Dinantikan Rilisnya di Tahun Ini!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!

8. Control Ultimate Edition


Sumber: Official Remedy Entertainment

Control Ultimate Edition terdiri dari game utama yang dilengkapi dengan ekspansinya (The Foundation dan AWE) yang dikemas menjadi satu. Memenangkan lebih dari 80 penghargaan, Control Ultimate Edition adalah game petualangan yang penuh aksi dari kacamata orang ketiga yang tentunya memukau secara visual. Saat ini, Control sudah tersedia untuk gamer PC via Steam.

Tersedia untuk: PC

9. Tom Clancy's Elite Squad


Sumber: Official Ubisoft Entertainment

Dunia sedang menghadapi ancaman baru yang tidak diketahui dan peperangan tidak bisa dimenangkan dengan bermain sesuai aturan. Sebagai komandan pasukan prajurit elit yang belum pernah ada sebelumnya, kamu telah diberikan izin untuk merekrut agen terbaik dari dunia Tom Clancy bergenre RPG ini.

Download di: Google Play.

10. Pokemon GO


Sumber: Official Niantic

Game mobile bergenre dengan teknologi Augmented Reality (AR) ini sudah mendapatkan berbagai update yang membuat pengalaman bermain jadi semakin lengkap dan seru. Kali ini, Pokemon GO sudah menghadirkan update fitur Mega Evolution yang membuat Pokemon dengan keakraban yang tinggi dengan Trainer untuk berevolusi menjadi wujud yang lebih kuat.

Download di: Google Play.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru