Feature

Rekomendasi Headset Wireless Gaming Murah 2020 Buat Kamu Si Kantong Tipis

oleh: Cita Aditya
Setelah sebelumnya Kru KotGa membahas soal TWS alias True Wireless Stereo, tak adil rasanya tidak membahas soal Headset Wireless. Meski berukuran lebih besar, Headset Wireless kerap kali menjadi pilihan bagi gamers PC maupun Mobile karena tidak memiliki kabel yang mengganggu. Apalagi, Headset Wireless bisa dibilang ringkas dan memiliki suara yang jauh lebih bagus dibandingkan TWS.

Baca ini juga :

» Banyak yang Baru! Inilah 7 Rekomendasi Game Minggu Ini yang Harus Gamer Coba Mainkan
» Gak Bikin Stress, Inilah 7 Game Mobile yang Paling Gampang Gacha-nya!
» Biar Gaming Lancar, Inilah 10 Software yang Wajib Para Gamer PC Install!
» PC Kentang Auto Nangis, Inilah 10 Game PC dengan Grafis Paling Memukau!
» Pasti Seru! Inilah 7 Rekomendasi Game Minggu Ini yang Harus Gamer Coba Mainkan
Namun, masalah pertama adalah harga yang cukup mahal. Dibandingkan dengan TWS budget 300 Ribu Rupiah, Headset Wireless dengan kualitas tinggi biasanya berada di angka jutaan rupiah. Tapi tenang, Kru KotGa memiliki rekomendasi Headset Wireless murah. Apa saja? Mari kita lihat:

Rexus BT 121


Sumber: Rexus Website

Rexus memang juara dalam mengeluarkan aksesoris komputer yang murah namun tetap memiliki kualitas yang tidak murahan. Kali ini ada Rexus BT 121, bentuknya memang mirip dengan headset bluetooth lain. Namun, kedalaman frekuensi suara dan pengisian daya yang cepat membuat Rexus BT 121 bisa jadi pilihan kalian para gamers mobile. Kalian bisa mendapatkan headset ini di harga 150 Ribu Rupiah.

2. Alcatroz X-Craft HP Gold 8000


Sumber: Alcatroz Website

Memiliki desain premium dan terlihat gaming abis. Produk ini memang tidak begitu dikenal, namun harganya yang hanya dibawah 300 Ribu Rupiah membuat Headset ini cukup layak untuk dimiliki jika budget kalian terbatas. Kalian bisa memilih headset ini menggunakan bluetooth atau kabel sesuai dengan kebutuhan. Kalian bisa mendapatkannya di harga 250 Ribu Rupiah.

3. JBL S990


Sumber: JBL Website

JBL selalu hadir dengan kualitas headset dan earphone yang cukup mencengangkan. Kali ini JBL menghadirkan Headset Bluetooth yang murah dengan kualitas dan fitur yang cukup bagus. Varian JBL S990 ini pada dasarnya tidak didesain untuk gaming secara keseluruhan. Namun, kualitas suaranya tidak perlu diragukan lagi. Kalian juga bisa memakai headset ini untuk mendengarkan musik. JBL S990 dibanderol dengan harga 150 Ribu Rupiah.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru