Feature

Rekomendasi Komponen Rakit PC Murah Tanpa VGA Versi AMD VS Intel

oleh: Yohanes



Harga VGA memang sedang dalam tren penurunan harga akibat pelarangan tindakan mining di beberapa negara, termasuk di Tiongkok yang memanglah salah satu sarangnya pemain besar dalam dunia tambang cryptocurrency. Akan tetapi penurunan harga yang tidak signifikan masih membutuhkan waktu untuk kembali ke harga normal seperti sediakala. Itupun kalau memang penurunan pasti terjadi, karena seperti yang kita tahu harga elektronik yang kian fluktuatif akibat berbagai faktor yang terjadi di dunia belakangan ini.

Jika memang kebutuhan untuk merakit PC sudah tidak terbendung, dan kamu mencari solusi murah dan ingin tetap mendapatkan performa yang sesuai dengan uang yang kamu bayar, Kru KotGa punya nih solusi racikan yang akan menyelamatkan kondisi finansial kamu. Solusinya jelas ya tidak memakai VGA diskrit, atau menggunakan VGA onboard atau yang biasa dibilang Integrated Graphic Processor. Kru KotGa sudah siapkan dua versi racikan, yaitu versi AMD dan juga versi Intel, tergantung kamu lebih suka yang mana.

Ingat, karena beberapa item bersifat universal, yang dimana tidak ada urgensi untuk merekomendasikan produk yang berbeda, Kru KotGa akan menyamakan beberapa item sesuai konsiderasi yang diperlukan.

Baca ini juga :

» RTX ON Harga Terjangkau! MSI Katana GF66 dan Pulse GL76 Laptop Gaming Tanpa Ghoib
» Rakit PC Buat Pelajar 3 Jutaan Di Tahun 2021, Jangka Panjang Masih Bisa Upgrade!
» Laptop Kere Tapi Spek Gahar? Ini Dia 7 Laptop BPJS Terbaik Dibawah 6 Jutaan!
» Rekomendasi Laptop Untuk Gaming Lancar Maksimal MENTOK Cuma Sampe 10 Jutaan!
» Tetap Ngebut Meski Murah! Inilah Tips Rakit PC Gaming dengan AMD Ryzen 3000

Versi AMD


1. Ryzen 3 Pro 4350G (Tray) Rp. 2.750.000



Sumber: AMD


Seperti yang kita tahu, Ryzen seri 4000 tidak memiliki produk yang dijual bebas dengan boks, hanya keluar dalam versi tray dengan persyaratan harus membeli paket PC maupun motherboard dengan distributor tertentu. Akan tetapi akhir-akhir ini sudah banyak dijual dalam versi satuan dalam bentuk tray, sehingga kamu tidak perlu membeli dalam bentuk bundle yang mungkin saja ada part yang kamu tidak perlu.

Processor ini sudah memiliki 4 cores 8 threads, dengan fabrikasi 7nm dan berada pada Zen 2 yang setara dengan Ryzen 3000 series. Menurut Kru KotGa processor ini adalah opsi terbaik untuk keadaan seperti sekarang, karena dengan harga processor yang berada di bawah 3 jutaan kita sudah mendapatkan processor yang memiliki single core cukup baik untuk gaming, hyper-threading dan tidak lupa sudah sepaket dengan Vega sebagai VGA on-boardnya yang memiliki 6 Compute unit yang berjalan di 1,7 GHz.

2. Motherboard ASRock A520M-HDV Rp. 1.019.000



Sumber: ASRock


Tidak ada alasan khusus mengapa Kru KotGa memilih motherboard ini kecuali harga yang murah dan brand yang sudah cukup memiliki reputasi baik. Lebih memilih untuk memakai A520 dibanding A320 ataupun B450 dengan pertimbangan Future-Proof, jadi jika kamu di masa depan ingin mengupgrade processor ke gen 5, A520 dapat mengakomodir kesempatan tersebut.

Disini, Kru KotGa merasakan pentingnya teamwork dan role class atas party dituntut untuk lebih solid dan lengkap, dimana sewaktu mencoba memainkannya, Kru KotGa sebagai tank benar-benar bergantung kepada pemberi buff maupun damage dealer untuk tetap bertahan dan melanjutkan perjalanan di dalam Endless Tower.

3. Ram Team Vulcan 2x8GB 3200MHz Rp. 1.400.000



Sumber: Team


Seperti sudah menjadi pengetahuan umum, kita sadar betul bahwa ekosistem Ryzen sangat haus akan performa ram yang cepat, terlebih APU seperti processor yang kita pakai. Korelasi Ram kencang terhadap performa Vega APU akan sangat berbanding lurus, hal tersebut dikarenakan Vega akan meminjam 2GB pada Ram untuk dijadikan VRam dan akan sangat bergantung terhadap kecepatan Ram untuk mendapatkan performa yang baik.

Pemilihan merk Ram ini juga tidaklah ada alasan khusus, dikarenakan untuk menekan budget, Kru KotGa mencari Ram yang memiki performa baik tetapi dengan harga yang lebih merakyat. Dimana Team Vulcan sudahlah teruji di berbagai aspek dan bukanlah produk abal-abal. Mengingat harga Ram yang terus saja naik beberapa bulan terakhir, harga yang Kru KotGa cantumkan diatas adalah harga ketika artikel ini dibuat.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
  2. Halaman 3
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru