Feature

Gabut jadi Pengangguran? Inilah Cara Livestream di HP Biar Jadi Streamer Idaman!


Di masa pandemi ini kita sebagai manusia harus bisa survive dalam segala hal untuk memenuhi kebutuhan masing-masing. Pandemi ini terkadang menimbulkan suatu kepositifan bagi manusia karena mereka dapat menemukan sesuatu yang baru di hidup mereka. Salah satunya adalah Live Streaming. Live Streaming sendiri tadinya hanya para pembuat konten dan hanya beberapa kalangan saja yang bisa melakukannya karena keterbatasan alat yang dipunya. Namun, saat ini banyak sekali penunjang untuk melakukan livestreaming secara mudah mulai dari alat hingga software yang bisa didapatkan secara gratis ataupun murah.

Pada kesempatan kali ini Kru KotGa ingin memberitahukan informasi mengenai bagaimana caranya untuk melakukan livestreaming di HP dengan mudah dan bisa menjadi Content Creator idaman. Berikut adalah cara livestreaming di HP agar jadi streamer idaman!

1. Gunakan Aplikasi YouTube




Sumber: Playstore YouTube

Hal ini bisa dikatakan menjadi yang termudah bagi para pemula untuk memulai sesuatu yang baru memulai karirnya di dunia perstreamingan. Perlengkapan yang dibutuhkan dalam melakukan streaming langsung dari aplikasi YouTube sendiri hanyalah Smartphone yang kalian miliki serta Aplikasi YouTube yang ada di HP kalian. Setelah siap semuanya, tinggal memulai dengan menekan tombol Go Live saja.

Baca ini juga :

» Resesi Is Real? Game-Game Besar ini Harus Tutup di Tahun 2023!
» Apakah Favoritmu Menang? Pengumuman Pemenang Penghargaan KotakGame Awards 2022
» Awal Tahun 2023 di Rumah Tapi Bingung Mau Ngapain Aja? Saatnya Mainkan 7 Game Ini!
» Auto Kaya! 7 Donasi Paling Menggemparkan di Jagat Streaming Indonesia!
» Transisi Scaramouche Menjadi Wanderer! Rangkuman Update Genshin Impact versi 3.3!

2. Gunakan HD Capture Card




Sumber: Tokopedia

Opsi selanjutnya ini mungkin bisa dikatakan akan mengeluarkan kocek untuk melakukan streaming ini. Namun, kocek yang dikeluarkan tidaklah mahal karena kita harus membeli HD Capture Card untuk di colokkan ke Smartphone. HD Capture Card sendiri masih tersebar di pasaran dengan harga kisaran dari 50 ribu Rupiah hingga 250 ribu Rupiah.

3. Install Software Apower Mirror




Apower Mirror merupakan salah satu aplikasi yang cukup berguna pada pandemi ini. Aplikasi ini sendiri bisa digunakan sebagai salah satu alat untuk melakukan livestreaming dengan gratis. Apower Mirror sendiri terdapat dua mode yakni connect menggunakan WiFi atau connect dengan mencolokkan kabel charger kita ke PC/Laptop yang digunakan untuk keperluan streaming.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru