Feature

Siapkan Dirimu Jadi Raja Harem, Inilah 7 Game Mobile Dengan Karakter Waifuable




Karakter di game memang menjadi salah satu penilaian bagi beberapa gamers untuk memainkan game tersebut, apalagi untuk game yang memang memiliki fokus untuk mengumpulkan karakter untuk membuat beberapa tim. Tidak jarang pada game-game tersebut memiliki desain karakter yang tampan dan cantik. Di artikel kali ini, kru KotGa akan memberikan beberapa game mobile yang memiliki karakter waifuable untuk kamu yang bosan dengan game yang itu-itu saja. Yuk kita cek.

Baca ini juga :

» Rekomendasi Build Kirara di Genshin Impact versi 3.7
» Rekomendasi Build Yoimiya di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Yae Miko di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Kaveh di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Baizhu di Genshin Impact versi 3.6

1. Destiny Girl

Mungkin beberapa dari kamu sudah mendengar nama game ini meskipun masih dalam tahap early access. Destiny Girl merupakan game bergaya anime dimana kamu akan mengambil role sebagai seorang "kapten" dan memimpin pasukan yang terdiri dari gadis-gadis cantik.

Di Destiny Girl kamu bisa merekrut lebih dari 100 gadis waifuable ke dalam tim kamu. Kamu sudah bisa ikutan CBT dari Destiny Girl dan mendapatkan berbagai bonus yang menggiurkan termasuk event karnaval dimana kamu bisa mendapatkan gadis SSR, Oda Nobunaga.

2. Genshin Impact

Tidak bisa dipungkiri kalau Genshin Impact merupakan game yang sangat terkenal, selain karena keindahan grafisnya, salah satu yang membuat Genshin Impact banyak dimainkan adalah karena Genshin Impact memiliki beragam karakter dengan desain yang sangat keren.

Tentu saja ada banyak karakter waifuable di Genshin Impact seperti Riden Shogun, Keqing dan Ganyu. Bahkan ketenaran karakter Genshin Impact bisa sampai terdengar oleh orang-orang yang tidak memainkan gamenya.

3. Fate/Grand Order

Kita lanjut ke game yang sering dikeluhkan mengenai rate gachanya namun tetap memiliki banyak player setia yaitu Fate/Grand Order. Game ini merupakan adaptasi dari seri Fate yang juga memiliki anime sendiri. Sayangnya Fate/Grand Order secara resmi tidak rilis di Indonesia.

Meskipun tidak rilis di Indonesia, tentunya itu tidak memadamkan semangat playernya di Indonesia. Bagaimana tidak? Di Fate/Grand Order, kamu bisa bertemu dengan banyak servant waifu dari berbagai class yang tersedia seperti Artoria Pendragon, Mashu, dan Medusa.

Fitur Index :

  1. halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru