Feature

Ini Dia 7 Tips dan Trik Yang Bisa Membuat Kamu Lebih Tenang Saat Berinternetan

Halaman 2

4. Browser Juga Bisa Menjadi Music Dan Video Player


Sumber: Thailand Rehab Guide

Terkadang kita mengalami kemalasan untuk mendownload sebuah music atau video player, atau berat untuk membukanya. Namun tahukah kamu bahwa browser juga bisa dipakai untuk memutar file media seperti film dan musik? Dan yang perlu kamu lakukan hanyalah drag file media ke browser!

Baca ini juga :

» Sebentar Lagi Liburan, Ini Dia Tips Untuk Hemat Batre Saat Kamu Mudik!
» Mengkeren! Ini Dia 7 Gadget Yang Bikin Kamu Kelihatan Keren Saat Mudik!
» iPhone Murah Dipasaran? Jangan Ketipu! Ini Dia Tips Bedain iPhone Baru dan Rekondisi!
» Makin Mantap! Ini Dia Aksesoris Untuk PC Yang Bisa Membuat Kamu Lebih Nyaman Dan Seru!
» Ini Dia Aksesoris Laptop Yang Dapat Membuat Kamu Lebih Nyaman Saat Memakai Laptop!

5. Convert Video YouTube Ke GIF!


Sumber: Gifer

YouTube adalah platform berbagi video terbesar di dunia. Miliaran video ditonton setiap hari di layanan Google ini. Terkadang kita perlu mengonversi video seperti itu menjadi gambar gif animasi. Ada manfaat melakukannya. Anda dapat dengan mudah menyematkan gif di halaman web atau dokumen MS Word. gifs.com menyediakan layanan brilian yang secara otomatis mengubah video YouTube menjadi gif. Yang perlu Anda lakukan adalah memberikan URL YouTube.

6. Males Gerakin Mouse Buat Ke Adress Bar? Ada Shortcut Key-nya!


Sumber: Meme Generator

Jika kamu mager untuk memindahkan cursor ke address bar (seperti kru KotGa yang membuat artikel ini), mungkin shortcut key ini cocok untuk kamu. Mengetik atau menempelkan URL baru di address bar ini perlu menyeret mouse dan memilih URL saat ini untuk menghapusnya. Baru setelah itu kamu dapat mulai mengetik URL baru. Namun, ada cara lain yang lebih cepat dan lebih simple untuk mengakses address bar, yaitu dengan shortcut key! Cukup tekan Ctrl+L atau F6 untuk mengakses alamat browser kamu.

7. Hindari Menutup Tab Browser Secara Tidak Sengaja!


Bayangkan jika kamu sedang mengerjakan sesuatu di halaman web yang sangat penting dan kamu tidak sengaja menutup tab tersebut, rasanya hal yang sangat bodoh untuk dilakukan. Dan jangan salah, itu cukup sering terjadi pada orang daripada yang kamu pikirkan. Solusinya adalah dengan menghilangkan kemungkinan menutup tab secara tidak sengaja. Cukup klik kanan pada tab yang terbuka di browser kamu dan pilih opsi Pin atau Pin Tab. Browser akan membuat tab tersebut tidak bisa di tutup. Untuk menutup tab tersebut, kamu harus unpin terlebih dahulu.

Jangan lupa juga untuk ikuti Giveaway dari KotakGame. Cek video dibawah ini ya:

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru