Feature

Rekomendasi Build Xiao di Genshin Impact versi 2.7

oleh: Billy Mariza


Xiao salah satu Guardian Yaksha yang diperintahkan Rex Lapis yang diumumkan rilis pada Genshin Impact versi 1.3. Sekarang ia kembali hadir dalam rerunnya pada versi 2.7 kali ini setelah sebelumnya sempat rerun pada 2.4, dan tentunya akan membagikan tips dan buildnya untuk Xiao sebagai Main DPS.

Xiao merupakan karakter bersenjatakan Polearm dengan Vision Anemo, hal yang menarik dari movesetnya adalah Plunged Attack yang menjadi serangan utamanya. Apalagi ketika melakukan Elemental Burst ia dapat kemampuan untuk melompat lebih tinggi dan semua serangannya berubah menjadi Anemo DMG yang memberikan serangan tambahan ketika melakukan serangan utamanya tersebut.

Jadi kali ini kita akan mengulik seperti apa ngebuild Xiao yang tepat untuk bisa kamu aplikasikan ke Xiao yang baru saja kamu dapatkan.

REKOMENDASI SENJATA




Sumber: Dokumentasi KotGa

Sayangnya tidak banyak senjata yang bisa klop dengan Xiao selain Primordial Jade Winged Spear atau Staff of Homa. Karena senjata *5 ini merupakan senjata yang paling direkomendasikan untuk Xiao dengan kemampuan yang terbilang beda tipis.

Sebagai alternatif kamu juga bisa kamu menggunakan Death Match dari Battle Pass, atau jika kamu merupakan gamer F2PBTW kamu bisa menabung Starglitter untuk membeli Blackcliff Pole dari Toko. Jika itu juga tidak ada, harapan terakhir kamu hanya bisa menggunakan White Tassel ataupun Lithic Spear sampai nantinya kamu hoki mendapatkan PJWS di Standard Banner.

Baca ini juga :

» Rekomendasi Build Kirara di Genshin Impact versi 3.7
» Rekomendasi Build Yoimiya di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Yae Miko di Genshin Impact versi 3.7!
» Rekomendasi Build Kaveh di Genshin Impact versi 3.6
» Rekomendasi Build Baizhu di Genshin Impact versi 3.6

REKOMENDASI ARTEFAK




Sumber: Dokumentasi KotGa

Layaknya Kokomi, Xiao mendapatkan buff-nya dengan menggunakan artefak signature atau bisa dibilang memang klop sekali dengan dirinya. Yakni menggunakan Vermillian Hereafter dengan 2 set (ATK 18%) dan 4 set-nya yang akan meningkatkan ATK 8% selama 16 detik setelah menggunakan elemental burst.

Ketika HP karakter berkurang, maka akan ada pasif tambahan yang meningkatkan ATK sebanyak 10% yang dapat ditumpuk sebanyak 4x.

Tentunya kamu masih menggunakan 2 Gladiator Finale (ATK18%) dan 2 Virisdencent Venerer (Anemo DMG Bonus 15%) dan juga Shimenawa's Reminiscence.

Tetapi sayangnya 4 set yang dimiliki artefak tersebut cenderung mengurangi Energi yang dimiliki Xiao yang mana memang bergantung dengan Burst yang dimilikinya. Walaupun kamu bisa menyesuaikannya dengan menambahkan baterai Anemo seperti Venti, Kazuha, Jean, ataupun Sucrose.

Urutan set yang direkomendasikan:

Circlet / Hat: Crit Rate/ Crit DMG (Crit Rate /Critical Damage / ATK%/ ATK/ Energy Recharged/ Elemental Mastery)
Goblet: Anemo DMG Bonus (Crit Rate/ Crit Damage/ ATK%/ ATK/ Energy Recharged/ Elemental Mastery)
Watch: ATK% (Crit Rate/ Crit Damage/ ATK%/ ATK/ Energy Recharged/ Elemental Mastery)
Feather: (Crit Rate/ Crit Damage/ ATK%/ Energy Recharged/ Elemental Mastery)
Flower: (Crit Rate/ Crit Damage/ ATK%/ ATK/ Energy Recharged/ Elemental Mastery)

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru