Feature

Top Global Tukang Fitnah! Tips dan Trik Menjadi Imposter dengan Skill Fitnah Terbaik di Among Us!

oleh: Billy Mariza


Meskipun Among Us telah rilis pada tahun 2018, namun nyatanya game ini menjadi hype setelah banyaknya streamer yang memainkan game ini sebagai kontennya. Mengusung game bertemakan Werewolf versi luar angkasa, game ini mengajak kamu sebagai Crewmate untuk mencari tahu siapa pengkhianat diantar kalian yang disebut dengan Impostor sembari mengerjakan berbagai Task atau Misi untuk menyelesaikan pertarungan.

Sedangkan Impostor bertugas untuk menyabotase kapal dan membunuh semua Crewmate hingga tersisa 3 untuk menjadi pemenangnya. Berkat gameplay yang mengharuskan kamu bekerja sama besutan studio Amerika InnerSloth ini tak khayal menjadi game terpopuler di PlayStore mengalahkan FreeFire.


Sumber: Dok. KotakGame

Nah, sekarang Kru KotGa akan berbagi kepadamu tips dan trik menjadi seorang Impostor terbaik untuk bisa mengalahkan Crewmate yang jumlahnya tentu lebih banyak darimu. Sehingga kamu sendiri bisa mengalahkan mereka semua tanpa harus dikeluarkan dari kapal angkasa tersebut.

Baca ini juga :

» 2022 Baru Dimulai, Banyak Mobile Game Yang Rilis! 7 Mobile Game Yang Wajib Dipantau Ala Kru KotGa!
» No Hoax No Mitos! Ini Dia Kiat Pasti Nge-Charge Handphone Kamu Biar Umur Handphone Makin Panjang!
» Nunggu Buka Puasa Kelamaan? Ini Dia 7 Game Santai yang Bisa Kamu Mainkan Sama Teman!
» Bosen Nunggu Sahur? Ini Dia Deretan Game Dari Streamer Yang Wajib Kamu Cek dan Tonton!
» Wangy! Yuk Kenalan Lebih Dalam Karakter Wanita di Three Kingdoms: Hero Legendaris!

Jangan Nafsu Mengekill dan Pilih Crewmate yang Sendirian




Sumber: Dok. KotakGame

Ini yang pertama dan wajib diketahui oleh para Impostor di seluruh dunia, meskipun ini terlihat sepele, namun banyak dari kamu yang sering kali ketahuan ketika mengekill dan tertangkap basah. Hal ini bisa kamu hindari dengan cara mencoba berbaur dengan para Crewmate lainnya dengan mencoba terlihat sedang mengerjakan Task.

Pilihlah satu Crewmate yang terlihat sibuk mengerjakan Task dan pastikan disekitarnya tidak ada orang lain selain kamu dan sreeett. Maka dengan aman kamu bisa mengekill Crewmate yang sedang mengerjakan Task tersebut.

Pastikan Keluar Masuk Vent Tanpa Saksi Mata dan Hapalkan Jalannya




Sumber: Dok. KotakGame

Vent adalah salah satu fitur penting untuk para Impostor, dan sering kali hal ini malah menjadi kelemahan ketika selesai membunuh sang Impostor buru-buru masuk ke dalam Vent dan keluar ditempat Crewmate yang sedang berjaga atau berjalan.

Pastikan kamu menggunakan Vent dengan aman dan sebisa mungkin jauh dari TKP dimana kamu mengekill Crewmate, sehingga kamu bisa menggunakan alibi yang lain ketika masuk ke dalam sesi diskusi penemuan Dead Body.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru