Feature

Masih Bingung? Simak Penjelasan Singkat META di Patch Terbaru Mobile Legends Ala Kru KotGa!

Mobile Legends: Bang Bang baru saja melakukan update patch terbaru mereka. Tidak seperti biasanya, kali ini telah terjadi perubahan besar di dalam game. Tentunya hal tersebut sangat berpengaruh pada META (Most Effective Tactic Available) apa yang dapat digunakan.

Faktor lain yang mempengaruhi adalah hadirnya hero-hero legendaris dalam event yang bernama Project Next yang berubah menjadi OP (overpowered). Hero-hero tersebut diantaranya adalah Saber, Miya, Layla, Zilong, Eudora, Alucard, dan Tigreal.

Baca ini juga :

» Pionir Esports Indonesia! 7 Atlet Esports Legendaris Indonesia!
» Steam Belum Bisa dibuka? Coba 7 Game Alternatif Ini, Wajib dicoba!
» Indo Pride! Arjuna Indonesia yang Berprestasi di Ajang Esports Internasional!
» Tidak Boleh Dibiarkan! Ini Dia 7 Hero Yang Wajib Kamu Ban Di Mobile Legends Season 24!
» Tank Menguasai Land of Dawn! 7 Tank yang Super Broken Pada Meta Kali ini!
Hingga kini, masih banyak pemain yang bingung bagaimana cara bermain (formasi dan rotasi) yang baik pada patch terbaru ini. Kali ini Kru KotGa memiliki beberapa tips dan trik dalam bermain Mobile Legends: Bang Bang di Patch Terbaru. Simak ulasan berikut ini.

Formasi



Pada META kali ini, ada beberapa formasi yang bisa kalian gunakan, diantaranya yaitu 1 - 1 - 1 - 2 atau 2 - 1 - 1 - 1 hal tersebut menyesuaikan dari lane exp dan lane gold nantinya berada di atas atau di bawah.

Hero Offlane seperti Fighter berada di exp lane sendirian, Hero Midlaner seperti Mage berada di Mid Sendirian, Hero Sidelane seperti Marksman berada di gold lane bersama Tank/Support, dan Hero Jungler seperti Assassin menghabisi jungle.

Serta jangan melupakan untuk melakukan hit terhadap Turret terdepan di tiap lane. Karena dapat memberikan gold yang cukup banyak dan gold ini hanya tersedia hingga menit 3.30.

Jungler



Nama role ini mungkin tidak asing untuk beberapa orang. Sebab role ini memang sudah ada di game moba lainnya. Tugas dari Jungler adalah menghabisi semua jungle serta lakukan rotasi ke semua lane untuk melakukan ganking terhadap musuh.

Pemilihan hero yang tepat juga menjadi kunci. Pilihlah hero yang dapat melakukan jungle dengan cepat, dan memiliki mobilitas tinggi. Dan sebisa mungkin Jungler menggunakan spell retribution selain agar dapat membeli item jungle, tentunya spell tersebut akan memudahkan melakukan farming dan mengambil Turtle serta Lord.

Yang dapat bermain sebagai Jungler diantaranya seperti Saber, Alucard, Helcurt, Selena, Yi Sun Shin, dan masih banyak yang lainnya.

Mid Lane



Untuk mid lane ini umumnya diisi oleh hero mage. Namun dengan catatan hero mage tersebut tidak dapat menggunakan buff biru karena buff biru diperuntukkan kepada Jungler. Jadi, kalian harus menggunakan hero mage yang tidak harus terpaku pada buff biru.

Fitur Index :

  1. Halaman 2
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru