Review

Birds of Prey

oleh: Billy Mariza

Halaman 1

Mungkin pada tahun lalu kita dikejutkan dengan hadirnya film dari DC, yaitu Joker yang menjadi sangat hits, yang mana film ini berhasil mengantarkan Joaquin Phoenix yang berperan sebagai Arthur mendapatkan aktor terbaik di berbagai penghargaan. Mengawali tahun 2020, DC masih tetap memberikan para penggemarnya film, yaitu Birds of Prey.

Film ini merupakan adaptasi dari komik keluaran DC yang berjudul sama yang menceritakan sebuah grup yang berisi wanita super dalam membasmi kejahatan. Tentunya banyak sekali tanggapan miring mengenai film yang satu ini, namun Kru KotGa akan tetap mengulasnya untuk kamu, buat yang penasaran, langsung saja baca ulasannya dari Kru KotGa.

Baca ini juga :

» Kamen Rider Geats × Revice: Movie Battle Royale
» Spider-Man: Across the Spider-verse
» Guardians of the Galaxy Volume 3
» The Super Mario Bros. Movie
» John Wick: Chapter 4
Memiliki Alur Waktu yang Terpisah dengan Suicide Squad


Sumber: Warner Bros

Seperti yang diketahui, film dari Suicide Squad sangat disayangkan memiliki review yang sangat jelek, dan berimbas kepada film tersebut. Disatu sisi, salah satu pemeran dari film ini Margot Robbie dan perannya sebagai Harley Quinn menjadi salah satu hal positif yang ada di film tersebut.

Seperti mengulang formula yang sama, Birds of Prey ini mengambil cerita dari sudut pandang dari Harley Quinn yang mana ia dikisahkan telah putus dengan kekasihnya Joker. Walaupun film ini dikabarkan tidak memiliki alur waktu yang sama dengan Suicide Squad, namun ada beberapa potongan adegan dari film tersebut hadir di film ini.

Ini seperti terlahirnya kembali Harley Quinn pasca putus dengan Joker dan mengakibatkan banyak penjahat yang mengejarnya, termasuk Black Mask atau Roman Sionis (Ewan McGregor) dan membuatnya harus kewalahan sepanjang filmnya.

Membawakan Alur Cerita Maju Mundur dengan Sedikit Joke Santai


Sumber: Warner Bros

Yep, suara Harley Quinn akan mendominasi sepanjang cerita ini, mulai dari awal cerita hingga credit scene-nya kamu akan terus mendengar suaranya. Walaupun menggunakan alur cerita maju mundur, film ini tidak terlalu membuatmu pusing, karena ceritanya tidak terlalu ringan dan cukup mudah untuk diikuti.

Mulai dari permasalahan yang mana Cassandra Cain (Ella Jay Basco) mencuri sebuah pertama dari salah satu anak buah dari Black Mask yang mana hal ini menjadi alasan utama dari Mary Elizabeth Winstead berperan sebagai Helena Bertinelli alias Huntress, Jurnee Smollett-Bell sebagai Black Canary, Rosie Perez sebagai Renne Montoya untuk bersatu melawan Black Mask dan yah tentunya banyak aksi kekerasan yang ditonjolkan di dalam film dan tentunya banyak adegan yang sangat sinematik walaupun beberapa gerakan terbilang cukup aneh.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview